Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Final Malaysia Masters 2019 - Son Wan-ho Raih Gelar Juara Tunggal Putra

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 20 Januari 2019 | 15:48 WIB
 Tunggal putra Korea Selatan, Son Wan-ho
DOK. BWF BADMINTON
Tunggal putra Korea Selatan, Son Wan-ho

Pebulu tangkis tunggal putra Korea Selatan, Son Wan-ho, meraih gelar juara setelah memenangi babak final Malaysia Masters 2019 di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Minggu (20/1/2019).

Son Wan-ho naik ke podium kampiun seusai menang atas Chen Long (China) melalui permainan dua gim langsung, 21-17, 21-19. 

Babak final tunggal putra Malaysia Master 2019 merupakan pertarungan dua nama unggulan.

Son adalah unggulan keempat pada turnamen Malaysia Masters 2019, sementara Chen Long menempati unggulan ketiga. 

Pada pertandingan berdurasi 55 menit tersebut, Chen Long memimpin pertandingan tanpa kesulitan berarti pada gim pertama hingga meraih poin ke-10. Namun, Son Wan-ho perlahan mampu mengejar.

Langkah Chen Long pun mulai tersendat ketika Son menyamakan kedudukan menjadi 12-12. Susul-menyusul angka terjadi dan mereka kembali seri 14-14.

Son memanfaatkan momentum ini untuk meraih dua poin beruntun dan berbalik unggul.

Langkah Chen kian tertahan setelah Son berhasil meraih tiga poin beruntun saat kedudukan 16-15.

Son pun menyudahi perlawanan peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 itu dengan kemenangan bermargin empat poin.

(Baca Juga: Hasil Final Malaysia Masters 2019 - Sempat Unggul, Greysia/Apriyani Gagal Amankan Gelar Juara)

Gim kedua berlangsung makin ketat. Chen Long kembali memimpin pada menit-menit awal, sebelum Son menjegal saat mamasuki angka ke-10.

Dari interval inilah, kedua pemain saling kejar poin. Son tercatat tiga kali menyamakan skor yaitu 13-13, 14-14, dan 15-15.

Chen Long tidak mau menyerah begitu saja. Setelah ganti tertinggal, giliran Chen yang menyamakan kedudukan 18-18.

Pertarungan semakin sengit, tetapi dua poin yang diraih Son membuat dia mencapai match point.

Satu poin tambahan yang diperoleh Chen tidak cukup menghambat laju Son untuk meraih poin kemenangan pada gim kedua.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : tournamentsoftware.com
REKOMENDASI HARI INI

Performa Barcelona Disebut Lionel Messi Spektakuler, Hansi Flick Merasa Terhormat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X