BOLASPORT.COM - Manchester United sudah menetapkan tiga nama yang ditargetkan sebagai calon pelatih permanen untuk musim depan.
Manchester United saat ini baru memiliki pelatih interim dalam diri Ole Gunnar Solskjaer, yang mereka pinjam dari Molde FK hingga akhir musim ini.
Terlepas dari pencapaian apik Solskjaer sejauh ini, dilansir BolaSport.com dari Telegraph, Manchester United tetap mencari sosok pelatih permanen yang lain.
Wakil CEO Manchester United, Ed Woodward, bahkan sudah mengantongi nama sebagai calon pelatih permanen Manchester United.
Baca Juga : Flop-nya Gonzalo Higuain di AC Milan, 1 Gol Berharga Rp28 Miliar
Yang mengejutkan adalah tidak ada nama Ole Gunnar Solskjaer dalam tiga nama kandidat tersebut.
Adapun pilihan Woodward tertuju kepada nama Zinedine Zidane, Mauricio Pochettino, dan Diego Simeone.
Dari ketiga nama tersebut, hanya Zinedine Zidane yang berstatus tanpa klub. Dua sisanya masih punya tanggung jawab bersama klubnya masing-masing.
Mauricio Pochettino masih melatih Tottenham Hotspur, sedangkan Diego Simeone masih menukangi Atletico Madrid.
Jika ingin merekrut salah satu dari dua pelatih tersebut, Manchester United pun harus membayar kompensasi ke klub masing-masing.
Baca Juga : Ingin Setia, Luka Modric Putuskan untuk Bertahan di Real Madrid
Di sisi lain, Solskjaer sebetulnya telah menunjukkan hasil positif selama menjadi pelatih interim dengan menyapu bersih tujuh laga awal di semua ajang.
Namun demikian, Manchester United ternyata masih ingin merekrut nama baru sebagai pelatih permanen musim depan.
View this post on Instagram
Editor | : | Sri Mulyati |
Sumber | : | telegraph.co..uk |
Komentar