BOLASPORT.COM - Link live streaming Indonesia Masters 2019 bisa digunakan untuk menyaksikan pertandingan para wakil Indonesia berjuang.
Indonesia Masters 2019 yang masih memasuki babak pertama, Selasa (22/1/2019) menampilkan 29 wakil dari Indonesia sebagai tuan rumah.
Dari 29 wakil Indonesia tersebut, sebanyak 22 wakil harus menjalani laga kualifikasi terlebih dahulu.
Wakil tunggal putra, Sony Dwi Kuncoro harus menghadapi sesama wakil Indonesia lainnya yaitu Vicky Angga Saputra di babak kualifikasi.
Baca Juga : Indonesia Masters 2019 - 3 Tunggal Putri Tuan Rumah Lolos Kualifikasi
Sony Dwi Kuncoro pun mampu lolos ke babak pertama setelah menang 21-9, 21-7 atas Vicky Angga Saputra di babak kualifikasi tersebut.
Sementara itu, Ruselli Hartawan juga sukses melaju ke babak pertama setelah lolos dari sesi kualifikasi melawan wakil Taiwan, Chiang Ying Li.
Ruselli Hartawan yang bertanding di sektor tunggal putri menang dengan skor 21-7, 21-19 atas Chiang Ying Li dalam waktu 29 menit.
Di sisi lain, Firman Abdul Kholik belum mampu lolos dari babak kualifikasi lantaran kalah dari wakil Thailand, Tanongsak Saensomboonsuk 13-21, 21-16, 12-21.
Baca Juga : Indonesia Masters 2019 - 4 Tunggal Putra Merah Putih Raih Kemenangan
Di samping para wakil Indonesia yang harus melalui babak kualifikasi, ada tujuh wakil Indonesia yang akan berjuang di babak pertama.
Di sektor ganda campuran, Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kandow akan berhadapan dengan wakil Malaysia unggulan enam, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying.
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir yang akan berduet untuk terakhir kalinya di Indonesia Masters 2019 pun juga dijadwalkan tampil hari ini.
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir akan melawan pasangan India, Pranaav Jerry Chopra/Reddy N. Sikki di sektor ganda campuran.
Baca Juga : Jadwal Indonesia Masters 2019 - Owi/Butet Main di Istora Hari Ini
Bagi BolaSporter yang ingin menyaksikan laga Indonesia Masters 2019 bisa menggunakan beberapa link live streaming yang sudah dirangkum BolaSport.
Berikut adalah link live streaming Indonesia Masters 2019 hari pertama, Selasa (22/1/2019).
View this post on Instagram
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Berbagai Sumber |
Komentar