BOLASPORT.COM - Jorge Lorenzo sudah menjalani operasi pergelangan tangan pada Senin (21/1/2019) waktu setempat untuk memulihkan cederanya.
Operasi Jorge Lorenzo yang dilaksanakan di Dexeus University Hospital, Barcelona berjalan sukses.
Operasi tersebut ditangani oleh dokter yang sama dengan dokter Marc Marquez yaitu dokter Xavier Mir.
Dilansir BolaSport.com dari GPOne, Jorge Lorenzo harus dipasangi sebuah sekrup titanium untuk mengurangi retakannya.
Baca Juga : Inilah Waktu dan Tempat Peluncuran Resmi Tim Yamaha di Jakarta
X-Fuera pun harus berada di rumah sakit selama 24 jam ke depan untuk masa observasi.
Selain itu, dia harus memulai masa rehabilitasi selama empat hari ke depan, tetapi belum jelas apakah rehabilitasinya akan dilakukan di rumah atau di rumah sakit.
Alhasil, Jorge Lorenzo akan absen pada latihan resmi tim Repsol Honda di Sepang, Malaysia pada 6-8 Februari mendatang.
Meski demikian, Jorge Lorenzo masih bisa menghadiri agenda peluncuran tim resmi Repsol Honda untuk MotoGP 2019 yang digelar pada akhir Januari 2019 ini di Madrid, Spanyol.
Baca Juga : Rookie Suzuki Ingin Terbiasa dengan Kecepatan Brutal Motor MotoGP
Sebelumnya, Jorge Lorenzo mendapat cederea saat berlatih sendiri dengan motorkros di Verona, Italia.
Padahal, Lorenzo masih belum pulih sepenuhnya dari cedera yang didapatkannya saat menjalani seri-seri akhir musim 2018 lalu.
View this post on Instagram
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | GPOne.com |
Komentar