BOLASPORT.COM - Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, memuji penampilan Eden Hazard saat membantu timnya menyingkirkan Tottenham Hotspur dalam laga semifinal Piala Liga Inggris.
Maurizio Sarri senang dengan keberhasilan Chelsea melaju ke final Piala Liga Inggris setelah menyingkirkan Tottenham Hotspur, Kamis (24/1/2019).
Salah satu pemain yang mendapat pujian Maurizio Sarri atas imbas yang diberikan kepada Chelsea adalah Eden Hazard.
Sarri menyebut bahwa Eden Hazard telah mengubah mentalitasnya setelah mendapatkan kritik beberapa hari yang lalu.
Baca Juga : Golnya untuk Chelsea Kolongin 3 Pemain Tottenham, Kante Trending Topic
"Saya pikir Hazard bersenang-senang. Saya pun senang menontonnya selama 65 menit," ujar Maurizio Sarri, seperti dilansir BolaSport.com dari laman Sky Sports.
"Ia sedikit kelelahan pada saat-saat terakhir, ia banyak berlari, tetapi permainannya fantastis. Laga yang luar biasa," katanya.
Kemenangan Chelsea atas Tottenham Hotspur harus ditentukan melalui adu tendangan penalti setelah kedudukan secara agregat imbang dalam waktu normal.
Dalam laga Piala Liga Inggris kali ini, Sarri mengembalikan Hazard pada posisi penyerang sayap kiri, untuk memberikan tempat Olivier Giroud di pos penyerang tengah.
Baca Juga : Maurizio Sarri ke Eden Hazard: Kamu Bukan Pemimpin Chelsea Saat Ini
Namun demikian, pelatih 60 tahun tersebut tak mempermasalahkan posisi main yang diberikan kepada Hazard.
"Posisinya bukanlah suatu masalah, kami memainkan laga ini dengan gagasan, motivasi, dan determinasi berbeda. Kualitasnya lebih penting daripada posisi," ujar Sarri lagi.
Chelsea menyegel tiket final berkat menang adu penalti 4-2 atas Tottenham Hotspur setelah kedudukan imbang 2-2 secara agregat.
Dua tendangan penalti Tottenham sepakan Eric Dier dan Lucas Moura gagal menjebol gawang Chelsea kawalan Kepa Arrizabalaga.
Adalah N'Golo Kante (27') dan Eden Hazard (38') sang pencetak gol The Blues pada laga ini, sebelum dibalas Spurs melalui Fernando Llorente (50').
Pada laga final 24 Februari kelak, Chelsea akan menantang Manchester City di Stadion Wembley.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | skysports.com |
Komentar