BOLASPORT.COM - Pelatih Real Madrid, Santiago Solari, harus menghadapi masalah serius yang melibatkan dua bintang klub, Marcelo dan Isco.
Santiago Solari kini mulai jarang memainkan Marcelo dan Isco sebagai starter.
Keputusan tersebut dianggap sebagai sebuah kesalahan besar dari Santiago Solari.
Pasalnya, Solari memilih untuk mencadangkan pemain yang gagal bersinar dengan taktiknya tanpa berusaha untuk mengembangkan mereka.
Baca Juga : Putaran Takdir AC Milan yang Buat Real Madrid Lepas Pemain No 7
Solari lebih memilih untuk terus menyingkirkan Marcelo dan Isco tanpa memberi kesempatan untuk berbenah.
Dilansir BolaSport.com dari Marca, Solari seharusnya menjadikan Marcelo dan Isco sebagai penguat bintang-bintang Real Madrid yang lain.
Solari memang saat ini lebih senang bereksplorasi dengan para pemain muda Real Madrid seperti Vinicius Junior dan Sergio Reguilon.
Baca Juga : Hasil Lengkap Copa del Rey, Beda Nasib Real Madrid dan Barcelona
Vinicius dan Reguilon memang mampu menampilkan performa konsisten hingga saat ini.
Namun hal tersebut tidak bisa menjadi alasan Solari untuk terus mencadangkan Marcelo dan Isco.
Kedua bintang Real Madrid tersebut berperan besar dalam kesuksesan klub pada beberapa tahun terakhir ini.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Marca.com |
Komentar