BOLASPORT.COM - Striker asal Finlandia, Eero Markkanen, membeberkan alasannya menolak klub-klub Eropa demi gabung PSM Makassar.
PSM Makassar telah resmi mendatangkan Eero Markkanen untuk mengarungi musim 2019.
Markkanen merapat ke PSM bersamaan dengan perekrutan bek asal Australia, Aaron Evans, yang dilepas Barito Putera.
Sebelum menerima pinangan PSM Makassar, Markkanen disebut diincar oleh sejumlah klub dari Eropa.
"Di Swedia banyak tim yang meminati dia. Polandia opsi yang baik untuk meningkatkan perekonomian. Bahkan tim Inggris pun ada yang memantau Eero," kata agen Markkanen, Jonne Lindblom.
Baca Juga : Eero Markkanen Terkejut dengan Dukungan Suporter PSM saat Latihan
Pemain berusia 27 tahun itu juga mengakui mendapat tawaran dari sejumlah klub Eropa.
Akan tetap, seperti dikutip BolaSport.com dari Iltalehti, Markkanen mengaku tawaran dari klub Eropa kurang meyakinkan dan ia ingin mencoba pengalaman baru.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | iltalehti.fi |
Komentar