BOLASPORT.COM - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, terpukau dengan penampilan dua pemain depannya, Ilija Spasojevic dan Melvin Platje.
Pelatih yang akrab disapa Teco ini tak mampu membendung kebahagiannya berkat penampilan ciamik duet Ilija Spasojevic dan Melvin Platje.
Keduanya memang tampil memukau di laga kontra Blitar United dalam laga 32 besar Piala Indonesia.
Laga debut Teco bersama Bali United itu berakhir 3-0 buat keunggulan mereka dengan aktor kemenangannya adalah Spaso dan Melvin.
Baca Juga : Dilepas Bali United, Anak Petinggi Klub Premier League ke Thailand
Dilansir BolaSport.com dari Tribun Bali, Teco berharap kedua pemain itu bisa mempertahankan performanya.
Lebih baik lagi bila keduanya dapat melakukan hal yang sama pada setiap laga yang dilakoninya.
Ungkapan positif tersebut dibeberkan Teco saat kembali memimpin latihan di Lapangan Banteng Seminyak, Kuta, Badung, Bali pada Minggu (27/1/2019) kemarin.
“Saya lihat Spaso dan Melvin, mereka punya team work bagus saat lawan Blitar. Gol dicetak Melvin dan Spaso, ada umpan dari Spaso. Beberapa kali Melvin juga memberikan cross kepada Spaso,” ujar Teco.
Baca Juga : Gabung Latihan Bali United, Brwa Nouri Tingkatkan Kebugaran Fisik
“Semoga setiap laga mereka lebih bagus. Mereka harus pertahankan chemistry ini,” katanya, menambahkan.
Pertandingan tersebut berlangsung sepekan yang lalu, tepatnya pada 24 Januari 2019.
Spaso mencetak satu gol pada menit ke-10.
Melvin mencetak dua gol, masing-masing pada menit ke-31 dan 64' lewat titik putih.
Baca Juga : PSS Sleman Sambangi Markas Bali United dan Menimba Banyak Ilmu
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | bali.tribunnews.com |