BOLASPORT.COM - Mantan pemain ganda campuran Indonesia, Liliyana Natsir, dipastikan akan diangkat menjadi pegawai negeri sipil (PNS) setelah dia resmi pensiun usai final Indonesia Masters 2019, Minggu (27/1/2019).
Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi menjanjikan posisi yang istimewa bagi peraih medali emas Olimpiade 2016 tersebut.
Hal itu disampaikan Imam saat mengantar Liliyana berpamitan kepada Presiden Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (29/1/2019).
Imam mengatakan bahwa Liliyana sudah melewati uji kompetensi dan mendapat nilai yang memuaskan.
"Mungkin banyak yang tidak menduga karena Liliyana banyak di lapangan. Namun, begitu masuk proses seleksi dan ujian kompetensi, hasil Liliyana luar biasa," ucap Imam, dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.
Menruut Imam, sosok yang akrab disapa dengan sebutan Butet akan diangkat menjadi PNS di bidang tenaga fungsional kepelatihan dan atlet yang berada di bawah naungan Kementerian Pemuda dan Olahraga.
Baca Juga : Pemain dan Federasi Bulu Tangkis Denmark Capai Kesepakatan Baru
"Itu posisi yang kami siapkan. Yang pasti, Butet istimewalah," kata Imam melanjutkan.
Liliyana Natsir memutuskan pensiun dan gantung raket seusai ajang Indonesia Masters 2018 pada usia 33 tahun, Minggu (27/01/2019).
Dia dan pasangan mainnya, Tontowi Ahmad, melakoni laga final pada pertandingan di Istora Senayan, Jakarta, melawan Zheng Siwei/Huang Yaqiong (China).
Namun, mereka berdua kalah 21-19, 19-21, 16-21.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar