BOLASPORT.COM - Mantan striker timnas Brasil, Romario de Souza Faria, merayakan ulang tahunnya yang ke-53 hari pada Selasa (29/1/2019). Video gol-gol indah sang bomber ke gawang Real Madrid bisa Anda nikmati di akhir artikel.
Romario menjalani karier luar biasa sejak memperkuat Vasco Da Gama pada 1985 hingga pensiun di America-RJ pada 2009.
Striker asal Brasil ini pernah memperkuat beberapa klub besar Eropa dan dunia.
Baca Juga : Lupakan Barcelona, Adrien Rabiot Justru Mendekat ke Liverpool
Namun, namanya paling mengilap saat merumput bagi PSV Eindhoven dan Barcelona pada awal dan pertengahan 1990-an.
Romario mencetak 127 gol selama lima musim memperkuat PSV Eindhoven.
Performa ini membuat Johan Cruyff merekrutnya untuk menjadi bagian Dream Team Barcelona pada 1993-1994.
Ia langsung menjadikan Liga Spanyol taman bermainnya.
Gol demi gol ia lesakkan, salah satunya adalah gol brilian di laga El Clasico saat Barcelona menghancurkan Real Madrid 5-0 pada Januari 1994.
Gol Romario tersebut membuka kemenangan besar bagi Barcelona atas rivalnya itu di Camp Nou. Ia kemudian mencetak dua gol lagi untuk menuntaskan hat-trick nya pada menit ke-81.
Editor | : | Firzie Adrian Idris |
Sumber | : | @90sfootball |
Komentar