BOLASPORT.COM - Megabintang FC Barcelona, Lionel Messi, sejauh ini unggul dalam banyak hal dibandingkan megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, dalam menjalani musim 2018-2019.
Kehebatan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo di lapangan hijau sudah tak terbantahkan.
Mereka bahkan berbagi dua rekor.
Messi dan Ronaldo sama-sama menjadi pemain yang paling sering terpilih dalam FIFPro World XI alias skuat terbaik di dunia.
Baca Juga : VIDEO - Gol Ronaldo di Sesi Latihan Juventus Bikin Kiper Masuk Gawang
Sejak 2007, nama Messi dan Ronaldo selalu menghiasai skuat terbaik tersebut.
Selain itu, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo juga menjadi pesepak bola dengan koleksi Ballon d'Or terbanyak, yaitu lima kali.
Messi meraihnya pada 2009, 2010, 2011, 2012, dan 2015.
Sementara itu, Ronaldo memenanginya pada 2008, 2013, 2014, 2016, dan 2017.
Lalu, bagaimana performa Messi dan Ronaldo pada musim 2018-2019?
Dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda, berikut ini performa Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo dalam 11 aspek di semua kompetisi musim 2018-2019:
1. Gol dan assist
Lionel Messi sudah mencetak 26 gol dan 16 assist dari 25 pertandingan untuk Barcelona.
Baca Juga : VIDEO - Lionel Messi Cetak Gol Super Dingin di Stadion Ke-37
Sementara itu, Cristiano Ronaldo "cuma" mengemas 17 gol dan 7 assist dari 28 partai bersama Juventus.
*Messi 2-0 Ronaldo
2. Operan (umpan kunci, umpan jauh, umpan terobosan)
Selain mahir menggetarkan jala gawang lawan dan menciptakan peluang emas untuk rekan-rekan setimnya, Lionel Messi juga ahli dalam mengoper.
Rata-rata per pertandingan, Messi mencatatkan 3 umpan kunci, di mana Ronaldo cuma 1,5.
Cristiano Ronaldo scores his 19th Goal in cup Final, he has scored in all the first final played for his team..United, Real Madrid and now Juventus. The GOAT ???? pic.twitter.com/IPSf39CFpt
— Idris (@Crhedrys) January 17, 2019
Messi juga unggul dari Ronaldo dari segi umpan jauh (3,4 berbanding 0,9) dan umpan terobosan (1,1 berbanding 0,2).
*Messi 3-0 Ronaldo
3. Bertahan (blok, sapuan, dilewati oleh dribel lawan, tekel, kartu kuning, kartu merah)
Kemampuan bertahan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi berimbang.
Ronaldo mengalahkan Messi dalam rataan blok (0,1 berbanding 0), sapuan (0,9 berbanding 0), dan dilewati oleh dribel lawan (0,4 berbanding 0,6) per partai.
Baca Juga : Cristiano Ronaldo Unggul Jauh di Daftar Penembak Terganas Liga Italia
Namun, Messi memimpin dari sisi tekel (0,7 berbanding 0,3).
Messi pun lebih minim daripada Ronaldo dalam mengoleksi kartu kuning (1 berbanding 2) dan kartu merah (0 berbanding 1).
*Messi 3-3 Ronaldo
Secara keseluruhan, skor keunggulan Lionel Messi atas Cristiano Ronaldo menjadi 8-3. Berikut ini rinciannya BolaSporter:
- Gol: Messi (26) - Ronaldo (17)
- Assist: Messi (16) - Ronaldo (7)
- Umpan kunci: Messi (3 per laga) - Ronaldo (1,5)
- Umpan jauh: Messi (3,4 per laga) - Ronaldo (0,9)
- Umpan terobosan: Messi (1,1 per laga) - Ronaldo (0,2)
- Blok: Messi (0 per laga) - Ronaldo (0,1)
- Sapuan: Messi (0 per laga) - Ronaldo (0,9)
- Dilewati oleh dribel lawan: Messi (0,6 kali per laga) - Ronaldo (0,4)
- Tekel: Messi (0,7 per laga) - Ronaldo (0,3)
- Kartu kuning: Messi (1) - Ronaldo (2)
- Kartu merah: Messi (0) - Ronaldo (1)
View this post on InstagramLebih penting posisi klasemen atau tropi bolasporter? . #solskjaer #pochettino
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | sportskeeda.com, whoscored.com |
Komentar