BOLASPORT.COM - Bek tengah Manchester United, Victor Lindelof, menunjukkan gestur menarik usai mencetak gol ke gawang Burnley pada laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Selasa (29/1/2019).
Gol Victor Lindelof pada menit ke-90+2 tersebut menyelamatkan Manchester United dari kekalahan.
Catatan tersebut sekaligus menjadi gol pertama Lindelof di Manchester United.
Yang menarik, Lindelof justru memilih untuk tidak berselebrasi usai mencetak gol tersebut.
Baca Juga : Konspirasi 2 Mantan Orang Dalam Liverpool Buat Man City Kalah
Usai bola bersarang ke gawang lawan, Lindelof memilih untuk berlari ke arah pertahanan Manchester United dan menginstruksikan rekan-rekannya untuk melakukan hal serupa.
MY CENTRE BACK, VICTOR LINDELOF #MUFC pic.twitter.com/K9ruRcGNHs
— ManUnitedZone (@ManUnitedZone_) January 29, 2019
Saat bola memantul kembali dan Lindelof berhasil menangkapnya, ia membawa sebentar lalu melempar ke depan.
Gestur Lindelof itu merupakan instruksi agar para pemain segera kembali ke permainan untuk berusaha menambah gol lagi.
Baca Juga : Dibanding Bayern dan Barcelona, Man City Tim Terburuk Pep Guardiola
Manchester United memang nyaris kalah pada laga tersebut dengan sempat tertinggal melalui gol Ashley Barnes (menit ke-51) dan Chris Wood (81').
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | twitter.com |
Komentar