BOLASPORT.COM - Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, mengeluh tentang kesulitan mempersembahkan trofi dengan kondisi klub saat ini.
Mauricio Pochettino sudah hampir lima tahun melatih Tottenham Hotspur tetapi masih belum mampu mempersembahkan gelar.
Pochettino merasa hal tidak terlepas dari modal klub yang terbatas.
"Saya ingin memperbaiki skuat tetapi jika kami tidak mendatangkan pemain baru, saya harus tetap menjalankan rencana awal klub," kata Pochettino seperti dilansir BolaSport.com dari BolaSport.com dari FourFourTwo.
Baca Juga : Senyap di Bursa Transfer, Tottenham Memang Dirancang Tidak Juara
"Jika Anda bekerja di ranah sepak bola, mudah untuk mengatakan bahwa Anda senang jadi pemenang, tetapi tanpa amunisi yang tepat, sulit untuk menang," ujar Pochettino.
Pochettino mengaku bahwa meski skuatnya tidak bertambah pada awal tahun ini, Tottenham Hotspur masih memiliki peluang menjuarai sebuah gelar.
Tottenham Hotspur saat ini berada di peringkat ketiga klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 54 poin atau terpaut tujuh poin dari Liverpool yang menempati posisi puncak.
Baca Juga : Bagi Fernando Llorente, Mencetak Gol buat Tottenham adalah Tugas Mulia
Pochettino merasa bahwa Tottenham Hotspur masih berpeluang menjuarai Liga Inggris dengan kondisi saat ini.
Tottenham Hotspur juga masih berpeluang menjuarai Liga Champions musim ini.
Mereka dijadwalkan menghadapi Borussia Dortmund pada babak 16 besar Liga Champions.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | fourfourtwo.com |
Komentar