BOLASPORT.COM- Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, berkomentar peluang Barcelona saat menghadapi dua laga el clasico di semifinal Copa del Rey.
Copa del Rey akan memainkan partai el clasico pada hari Rabu (6/2/2019).
Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, tak sabar menanti pertandingan kontra Real Madrid tersebut.
“Ini akan menjadi pertandingan yang hebat, kami adalah dua tim hebat di mana di saat yang sama tengah berjuang di Liga Spanyol dan Liga Champions," kata Valverde dilansir dari Sport.
"Jelas, ini memuat lebih banyak intensitas, tetapi kami tidak dapat menyangkal bahwa pertandingan nanti menarik untuk pendukung kedua tim dan pendukung tim mana pun," ujarnya menambahkan.
Baca Juga : Real Madrid Unggul dari Barcelona dalam 5 Pertemuan Terakhir di Copa del Rey
Meski optimistis, Valverde tidak ingin berbicara tentang siapa yang lebih diunggulkan pada laga tersebut.
“Tidak masuk akal untuk berbicara tentang persentase, itu akan berimbang. Di Liga Spanyol, mereka datang dari kondisi yang rumit dalam hal moral," tutur Valverde.
"Sekarang mereka lebih percaya diri. Mereka bermain lebih baik dan memperoleh hasil. Kami melawan Madrid di momen terbaik,” ucap sang pelatih.
Baca Juga : El Clasico di Semifinal Copa del Rey 2019, Lionel Messi Tanpa Lawan
Sejak undian belum dilakukan, Valverde sudah bersiap dengan kemungkinan bakal menghadapi Real Madrid di semifinal Copa del Rey 2019.
Jadi, eks pelatih Athletic Bilbao itu tak lagi terkejut dengan hasil undian tersebut.
“Sejujurnya saya harus mengatakan yang sebenarnya kemarin saya tahu bahwa Madrid adalah suatu kemungkinan. Bukan sebuah kejutan."
"Kami bisa mendapatkan Betis atau Valencia, dan melawan mereka juga akan menjadi pekerjaan berat," ujar Valverde.
Per primera vegada en la història el FC Barcelona disputarà dos partits consecutius al Santiago Bernabéu
— FC Barcelona (@FCBarcelona_cat) February 1, 2019
Previsions?
https://t.co/7VGSYq3yCb
#ForçaBarça pic.twitter.com/Z1WfGRauHB
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | www.sport-english.com |
Komentar