Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cetak Gol Pertama, Eks Real Madrid Takjub dengan Suporter di Indonesia

By Nungki Nugroho - Minggu, 3 Februari 2019 | 20:59 WIB
Pemain anyar PSM Makassar asal Finlandia yang pernah bermain di Real Madrid, Eero Markkanen
thoriqaz
Pemain anyar PSM Makassar asal Finlandia yang pernah bermain di Real Madrid, Eero Markkanen

BOLASPORT.COM - Jebolan Real Madrid Castilla, Eero Markkanen, tak kuasa menahan rasa bahagia setelah mencetak gol pertama bersama PSM Makassar di ajang Piala Indonesia 2018.

Berkat bantuan Eero Markkanen, PSM Makassar sukses mengunci satu tiket ke babak 16 besar Piala Indonesia 2018.

Skuat berjulukan Juku Eja menang agregat 3-1 atas Kalteng Putra pada partai dua leg 32 besar Piala Indonesia 2018.

Leg pertama, PSM menang 2-1 lewat sumbangsih gol dari Wiljan Pluim dan Zulham Zamrun.

Baca Juga : Manajer PSM Makassar Sempat Negosiasi Ulang dengan Robert Rene Alberts

Pada leg kedua, pemain yang pernah memperkuat tim junior Real Madrid, Eero Markkanen, sukses membawa PSM menang tipis 1-0 di kandang sendiri, Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Minggu (3/2/2019).

Tandukan Eero yang tak mampu dibendung kiper Kalteng Putra pada menit ke-68 menjadi gol pertamanya di sepak bola Indonesia.

Bomber berusia 27 tahun itu tak kuasa menahan rasa bahagia bisa memberikan andil bagi skuat Ayam Jantan dari Timur.

"Kami sudah melakukan apa yang bisa kami lakukan. Saya juga bisa mencetak gol dan baiknya tim juga tidak kebobolan lagi," ucap Markkanen dikutip BolaSport.com dari Antara, Minggu (3/2/2019).

Baca Juga : Panpel Dituding Tidak Siap, Persib Bandung Dinilai Pantas Kalah WO

Penyerang asal Finlandia itu mengaku takjub dengan dukungan dari suporter PSM di Stadion Andi Mattalatta.

"Untuk suporter juga saya senang karena mereka begitu antusias datang dan mendukung kami di lapangan," ujarnya mengakhiri.

Keberhasilan PSM tak lepas dari perubahan strategi yang dilakukan oleh tim pelatih.

"Pada babak kedua, kami melakukan perubahan taktik dan Alhamdulillah kami berhasil mendapatkan gol," ucap Imran Amirullah, asisten pelatih PSM.

Dengan hasil ini, Kalteng Putra menyusul dua kontestan Liga 1 lain yang terdepak di Piala Indonesia 2018, yakni Barito Putera dan Semen Padang.

Baca Juga : Mantan Bek Persib Bandung Tak Lagi Berstatus Pinjaman di Borneo FC

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : antaranews.com
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Bukan karena Megawati Saja, Pelatih Ungkap Kebangkitan Red Sparks Usai Atasi Krisis dari Pemain yang Cedera

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X