BOLASPORT.COM - Musim ini Marcelo seolah menjadi kepingan puzzle yang hilang di dalam skuat Real Madrid.
Dalam sedekade terakhir, nama Marcelo selalu masuk ke dalam skuat utama Real Madrid.
Musim ini Marcelo tergeser oleh Sergio Reguilon yang bermain cukup baik sebagai bek kiri.
Marcelo bahkan tidak menjadi pilihan utama dalam 4 laga beruntun.
Baca Juga : Edisi Spesial Hari Ulang Tahun, Perbandingan Pencapaian Cristiano Ronaldo dan Neymar
Kesempatan Marcelo ke tim utama bisa saja kembali pada ajang Copa del Rey saat laga el clasico antara Barcelona kontra Real Madrid.
Penampilan Sergio Reguilon memang mengesankan bersama Real Madrid.
Namun, Reguilon belum teruji bertanding melawan tim-tim besar.
Keberadaan Marcelo bisa kembali diperhitungkan menjelang laga melawan Barcelona, seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.
Baca Juga : Edisi Spesial Hari Ulang Tahun, Cristiano Ronaldo Tak Masuk Best XI Zinedine Zidane
Bek asal Brasil itu lebih berpengalaman dalam menghadapi Barcelona.
Meski begitu pelatih Real Madrid, Santiago Solari, mengerti jika Marcelo harus kembali ke permainan terbaiknya.
Setidaknya sudah 13 kali Marcelo bermain di Camp Nou, kandang Barcelona.
Baca Juga : Real Madrid Unggul dari Barcelona dalam 5 Pertemuan Terakhir di Copa del Rey
Meski begitu tidak ada satupun dalam kesempatan tersebut yang dimainkan Marcelo di ajang Copa del Rey.
Keberadaan Reguilon disebut lebih memberi jaminan di sektor pertahanan.
Namun, jika Marcelo dipasang, Solari mungkin akan mempertimbangkan kemampuan menyerang Marcelon.
Siapakah yang layak dimainkan melawan Barcelona?
Editor | : | Pradipta Indra Kumara |
Sumber | : | Marca.com |
Komentar