BOLASPORT.COM - Mantan bintang Barcelona, Patrick Kluivert menyebutkan setidaknya ada dua penyerang yang pantas menjadi penerus Luis Suarez di Barcelona.
Barcelona berbenah mencari suksesor Luis Suarez yang mulai menginjak usia pensiun.
Petinggi dan legenda Barcelona, Patrick Kluivert, sudah menemukan dua nama yang pas.
Baca Juga : Gaji Baru Marcus Rashford Rp2,7 M Seminggu, Bisa Beli Apa Saja?
Dilansir BolaSport dari Metro, Kluivert menyebutkan bintang muda Manchester United, Marcus Rashford dan penyerang Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang pantas untuk bermain di stadion Camp Nou.
Rashford saat ini tengah bersinar di bawah asuhan manajer interim Man United, Ole Gunnar Solskjaer.
Pemain jebolan akademi Man United itu berhasil menorehkan 13 gol di segala ajang pada musim ini.
"Saya sangat menyukai Marcus Rashford, namun akan sangat sulit bagi Barcelona untuk mendapatkannya," kata Kluivert kepada Sport360.
Baca Juga : Hanya Diberi 45 Juta, Unai Emery dalam Posisi Sulit Benahi Arsenal
"Saya tidak melihat pemain lain untuk main di Barcelona, mungkin (Pierre-Emerick) Aubameyang bisa melakukannya."
"Tidak banyak memang, mungkin suatu hari nanti, banyak pemain bisa bermain di liga Spanyol," tutur ayah dari bintang muda AS Roma, Justin Kluivert ini melanjutkan.
"Tapi bagi saya tentu Marcus Rashford jadi yang terdepan."
Saat ini Rashford yang pada awal musim sering bermain di sayap kiri, menjadi pilihan utama di posisi penyerang tengah Manchester United menggeser Romelu Lukaku.
Baca Juga : Luis Suarez Ungkap Alasan Mengapa Coutinho Belum Bersinar di Barcelona
Rashford sedniri sedang dalam pembicaraan untuk memperbaharui kontraknya bersama Setan Merah.
Rencananya striker timnas Inggris 21 tahun tersebut akan mendapat tawaran gaji sebesar 150 ribu poundsterling per pekan hingga Juni 2021.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | Metro, Sport 360 |
Komentar