BOLASPORT.COM - Winger FC Barcelona, Malcom Filipe Silva de Oliveira, mengukir rekor bersejarah sebagai pemain ke-17 asal Brasil yang bikin gol dalam lakon el clasico antara Barcelona kontra Real Madrid.
Malcom mencetak gol Barcelona ke gawang Real Madrid dalam partai el clasico pada ajang Copa del Rey, Rabu (6/2/2019) atau Kamis dini hari WIB, di Stadion Camp Nou.
Gol Malcom pada menit ke-57 membuat skor sama kuat 1-1 setelah Real Madrid unggul lebih dulu melalui torehan Lucas Vazquez (6').
Pada laga semifinal pertama Copa del Rey tersebut, Malcom menghindarkan Barcelona dari kekalahan.
Baca Juga : Hasil Copa del Rey - Messi Main 27 Menit, Barcelona Seri dengan Madrid
Dia sekaligus mencatatkan diri sebagai orang kelahiran Brasil ke-17 yang menciptakan gol pada partai el clasico yang melibatkan Barcelona dengan Real Madrid.
#Malcom Goal Vs Real Madrid pic.twitter.com/W1zpmvgcFo
— Golazo Football (@Golazofootball7) February 6, 2019
Malcom mengikuti jejak pesohor lain asal Negeri Samba yang lebih dulu mengukir nama di papan skor duel antara kedua rival bebuyutan di Spanyol itu.
Sejumlah legenda Brasil itu tersebar pada berbagai generasi, mulai dari Evaristo (1950-an), Romario, Ronaldo Luis (1990-an), Ronaldinho (2000-an), sampai pentolan era kekinian semodel Neymar, Casemiro, dan Philippe Coutinho.
Baca Juga : Eks Pemain Barcelona: Frenkie de Jong Cocok dengan Gaya Bermain Barca
Dikutip BolaSport.com dari Terra Brasil, Malcom spesial karena mampu mencetak gol langsung dalam debutnya di el clasico.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Terra.com.br |
Komentar