BOLASPORT.COM - LeBron James telah mencetak 32.000 poin saat Los Angeles Lakers dikalahkan oleh Indiana Pacers pada Rabu (6/2/2019).
Meski gagal membawa LA Lakers meraih kemenangan, tetapi LeBron James bisa berbangga hati karena pencapaian pribadinya.
Pasalnya, LeBron James masuk ke dalam pemain elite NBA yang mampu mencetak lebih dari 32.000 poin di sepanjang kariernya.
Pencapaian King James tersebut tentu tak sembarangan karena hanya pemain-pemain tertentu yang bisa mencetak poin sebanyak itu.
Dari data yang dihimpun BolaSport.com, berikut daftar pemain NBA yang mampu mencapai lebih dari 32.000 poin:
Pria kelahiran 16 april 1947 ini merupakan pemain dengan torehan poin terbanyak di sejarah NBA dengan 38.387 poin.
Selama kariernya, Kareem Abdul-Jabbar dinobatkan sebagai MVP sebanyak 6 kali.
Kareem memulai kariernya di Milwaukee Buckcs pada periode 1969-1975 sebelum bergabung dengan Los Angeles Lakers pada 1975-1989.
2. Karl Malone
Pemain yang dijuluki 'The Mailman' ini menempati posisi kedua sebagai pemain tersubur sepanjang sejarah NBA dengan torehan 36.928 poin.
- Baca Juga : Jadwal IBL 2018/19 Seri Malang - 14 Laga Siap Digelar di Kota Apel
- Baca Juga : Indiana Pacers Nodai Rekor 32.000 Poin LeBron di Sepanjang Kariernya
Malone mengawali kariernya pada tahun 1985 saat bergabung Utah Jazz dan bertahan hingga 2003 sebelum pindah ke Lakers.
3. Kobe Bryant
Pemain yang menghabiskan 20 tahun kariernya bersama Los Angeles Lakers ini mampu mengemas 33.643 poin sepanjang karier profesionalnya.
Kobe Bryant memperkuat Lakers pada 1996-2016 dan meraih juara NBA sebanyak 5 kali, yakni pada 2000, 2001, 2002, 2009, dan 2010.
Penggemar NBA tentu sudah tak asing dengan Michael Jordan. Legenda Chicago Bulls ini mampu menorehkan 32.292 poin sepanjang kariernya.
Karier Jordan di NBA banyak dihabiskan bersama Bulls pada periode 1984-1993 dan 1995-1998.
Setelah mendapat 6 cincin juara bersama Bulls, Michael Jordan memperkuat Washington Wizards pada 2001-2003 sebelum akhirnya pensiun.
5. LeBron James
Pemain kelahiran 30 Desember 1984 ini tercatat sudah mengumpulkan 32.008 poin bersama 3 tim yang diperkuatmya, Cleveland Cavaliers, Miami Heat, dan LA Lakers.
LeBron James yang memulai karier di NBA pada 2003 pun masih berpeluang untuk menambah pundi poinnya dan menggeser nama-nama elite di atas.
Pasalnya, James yang saat ini berusia 34 tahun masih berstatus pemain aktif dan memiliki kesempatan beberapa tahun lagi untuk bermain sebelum pensiun.
View this post on InstagramPersebaya mendukung Osvaldo Haay untuk berkarier di Eropa. #osvaldohaay #persebaya #bonek
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BolaSport. com, NBA |
Komentar