Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andrea Dovizioso Mengaku Puas Meski Akhiri Tes di Posisi ke-4

By Samsul Ngarifin - Kamis, 7 Februari 2019 | 20:46 WIB
Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, ketika melakoni uji coba di Sirkuit Sepang, Malaysia, Kamis (7/2/2019).
DOK. DUCATI
Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, ketika melakoni uji coba di Sirkuit Sepang, Malaysia, Kamis (7/2/2019).

BOLASPORT.COM - Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, mengaku puas dengan hasil tes hari kedua di Sirkuit Sepang, Malaysia, Kamis (7/2/2019).

Andrea Dovizioso mengakhiri uji coba hari kedua di posisi keempat di bawah Maverick Vinales, Alex Rins, dan Jack Miller.

Pebalap berkebangsaan Italia itu berhasil mencatatkan waktu putaran terbaik 1 menit 59,562 detik.

Baca Juga : Belajar dari Sejarah, Marc Marquez Tak Ingin Terlena Hasil Tes Sepang

Pada hari kedua, pabrikan Borgo Panigale, Italia, itu fokus bekerja pada area dimana Ducati sering kesulitan di Sepang.

"Hari ini benar-benar positif, dan saya sangat senang dengan cara kami bekerja, yang memungkinkan kami mengumpulkan banyak data menarik," kata Andrea Dovizioso dikutip BolaSport.com dari situs resmi Ducati.

"Hari ini, kami fokus pada beberapa area di mana kami kesulitan sedikit di masa lalu, menemukan solusi yang baik," lanjutnya.

Sirkuit Sepang sendiri sebenarnya merupakan sirkuit yang bersahabat bagi tim Ducati.

Pada musim 2016 dan 2017, Andrea Dovizioso berhasil memenangkan balapan di Sirkuit Sepang.

Dalam tes hari ini, Dovizioso juga melakukan simulasi balap untuk melihat bagaimana kinerja ban.

"Saya juga melakukan beberapa putaran bersama Danilo Petrucci untuk menguji ban dalam jarak balapan, yang membantu kami mensimulasikan dengan lebih baik apa yang terjadi selama Grand Prix," tutur Dovi lagi.

"Kami masih memiliki beberapa komponen untuk di coba besok, pengembangan tidak pernah berhenti dan kami akan mencari lebih banyak cara untuk meningkatkan kinerja kami," lanjutnya.

Uji coba di Sirkuit Sepang sendiri tinggal menyisakan satu hari lagi, yakni pada Jumat (8/2/2019).

Setelah itu, para pebalap MotoGP masih akan melakukan satu uji coba lagi di Sirkuit Losail, Qatar, pada 23-25 Februari 2019.

 
 
 
View this post on Instagram

Memang gemar mencetak sejarah.... . #manchesterunited #solskjaer #premierleague #ligainggris

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : ducati.com
REKOMENDASI HARI INI

Jay Idzes Hadapi Duel Hidup-Mati di Zona Degradasi Liga Italia, Pelatih Venezia Minta Tidak Usah Tampil Bagus

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Osasuna
14
22
6
Girona
14
21
7
Mallorca
14
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X