BOLASPORT.COM - Daftar nilai waralaba NBA tahunan telah dirilis oleh Forbes pada Rabu (6/2/2019) dan klub New York Knicks menempati urutan teratas.
Memasuki tahun 2019, New York Knicks dihargai 4 miliar dolar AS, sedangkan Los Angeles Lakers yang berada di posisi kedua memiliki nilai mencapai 3,7 miliar dolar AS.
Melengkapi posisi lima besar ada Golden State Warriors (3,5 miliar dolar AS), Chicago Bulls (2,9 miliar dolar AS) dan Boston Celtics (2,8 miliar dolar AS).
Tidak hanya bagi NBA, Knicks and Lakers juga masuk ke dalam lima besar untuk waralaba paling berharga di daratan Amerika Utara (Amerika Serikat dan Kanada).
Menurut Forbes, renovasi Madison Square Garden yang dimulai pada 2013 menjadi faktor terbesar Knicks berhasil memuncaki daftar klub dengan nilai waralaba paling tinggi.
Dibanding laporan tahun lalu, nilai Knicks pada tahun ini melonjak sebesar 11 persen, sementara Lakers mengalami peningkatan 12 persen.
Kenaikan nilai Lakers tidak lepas dari kedatangan pebasket megabintang NBA, LeBron James.
Pebasket berjulukan King James itu meninggalkan Cleveland Cavaliers setelah menyetujui kontrak selama empat tahun.
Baca Juga : Reaksi Legenda NBA Abdul-Jabbar atas raihan 32.000 Poin LeBron
Sementara itu, Warriors mencetak rekor dengan lonjakan nilai tertinggi mereka selama lima tahun terakhir.
Dibanding Knicks dan Lakers, Forbes menyebut lonjakan nilai Warriors pada tahun ini mencapai 13 persen.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Forbes, Sporting News |
Komentar