Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andrea Dovizioso Tak Biasa Punya Hubungan Harmonis dengan Rekan Setim

By Bayu Nur Cahyo - Jumat, 8 Februari 2019 | 16:44 WIB
Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci diperkenalkan sebagai pebalap Ducati.
Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci diperkenalkan sebagai pebalap Ducati.

BOLASPORT.COM - Pebalap tim Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso, memberikan komentar soal hubungan harmonis dengan rekan setimnya, Danilo Petrucci.

Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci menjadi duet baru tim Ducati pada kejuaraan MotoGP 2019.

Namun, sejauh ini Dovizioso mengaku belum paham dengan definisi dari hubungan harmonis dengan rekan setim.

Sebab, saat masih bertandem dengan Jorge Lorenzo, dia tidak mengalami hal itu.

Pada tes pramusim MotoGP 2019 di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, Dovizioso dan Petrucci sempat menggunakan taktik unik yaitu keluar dari pit lane bersamaan.

Baca Juga : Ducati Pamer Tampilan Motor Baru pada Tes Pramusim MotoGP 2019

Strategi itu, diakui Dovi, panggilan akrab Dovizoso sukses membuahkan hasil.

"Saya pikir apa yang kami lakukan sekarang ini tidak biasa," kata Dovizioso yang dikutip BolaSport.com dari Crash.

"Keharmonisan ini tidak biasa saya dapatkan dengan Jorge Lorenzo atau beberapa pebalap lain, tetapi saya pikir kami (Dovizioso dan Petrucci) sudah punya hubungan yang baik," ujar dia menambahkan.

Baca Juga : Manajer Tim Honda Dikabarkan Alami Kecelakaan Jelang Tes Digelar

Lebih lanjut, Dovizioso juga mengungkapkan bahwa dia berharap hubungannya dengan Petrucci bisa terus berjalan baik dan harmonis.

"Saya pikir akan lebih baik bagi dia untuk bekerja dengan saya dan saya pikir saya bisa belajar sesuatu dengan dia," tutur Dovizioso.

"Setiap orang punya karakteristik yang berbeda dan tak ada satu orang yang lebih baik daripada orang lainnya di manapun," kata pebalap Italia itu lagi.

Saat ini, Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci sedang menjalani sesi tes pramusim MotoGP 2019 hari terakhir di Sirkuit Internasional Sepang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P


Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
32
76
2
Arsenal
32
63
3
Nottm Forest
32
57
4
Newcastle
31
56
5
Man City
32
55
6
Chelsea
32
54
7
Aston Villa
32
54
8
Bournemouth
32
48
9
Fulham
32
48
10
Brighton
32
48
Close Ads X