Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eksklusif, Marko Simic tentang Timnas U-21 Kroasia dan Kedekatannya dengan Dejan Lovren

By Muhammad Robbani - Minggu, 10 Februari 2019 | 19:13 WIB
Marko Simic (paling kiri) bersama Dejan Lovren (tengah), dan Domagoj Vida(paling kanan) saat memperkuat timnas U-21 Kroasia.
instagram.com/markosimic_77
Marko Simic (paling kiri) bersama Dejan Lovren (tengah), dan Domagoj Vida(paling kanan) saat memperkuat timnas U-21 Kroasia.

BOLASPORT.COM - Penyerang Persija Jakarta, Marko Simic diketahui punya kedekatan dengan beberapa pemain timnas Kroasia seperti Ivan Perisic, Domagoj Vida, ataupun Dejan Lovren.

Tak perlu heran, nyatanya Marko Simic memang pernah berada dalam satu tim yang sama dengan ketiga anggota timnas Kroasia yang melaju ke final Piala Dunia 2018 melawan timnas Prancis.

Dari catatan Soccerway, Marko Simic pernah menjadi bagian timnas U-21 Kroasia pada ajang kualifikasi Piala Eropa U-21 2011 dan bermain satu tim dengan tiga nama pemain tersebut.

Dari ketiga nama pemain itu, Dejan Lovren nampaknya merupakan pemain timnas Kroasia yang masih menjalin komunikasi secara intens dengan Marko Simic.

Itu bisa kita lihat dalam beberapa postingan Marko Simic di akun Instagram miliknya, di mana Dejan Lovren sering ikut berkomentar setelah penyerang Persija Jakarta itu membagikan sebuah momen di media sosial.

Sementara Ivan Perisic pernah sesekali ikut mengomentari postingan Simic.

Saat ditemui BolaSport.com, Marko Simic mengakui bahwa dia punya kedekatan spesial dengan Dejan Lovren yang merupakan salah satu pilar pemain bertahan klub Inggris Liverpool.

"Kami adalah teman satu kamar setiap kali kami melakukan perjalanan bersama timnas Kroasia (U-21). Kami selalu bersama di kamar yang sama, kami sangat dekat," kata Marko Simic kepada BolaSport.com.

Baca Juga : Kabar Terbaru dari Persija Jakarta yang Telah Sampai di Australia

Striker Persija Jakarta Marko Simic merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Home United di Stadion Jalan Besar, Kallang, Singapura, Selasa (5/2/2019).
MEDIA PERSIJA JAKARTA
Striker Persija Jakarta Marko Simic merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Home United di Stadion Jalan Besar, Kallang, Singapura, Selasa (5/2/2019).

"Bahkan sampai sekarang kami tetap berkomunikasi meski intensitasnya sudah agak berkurang. Tapi kami tetap sering saling berkomunikasi dan berbicara, tetap saling menanyakan kabar saat kami punya waktu," ujarnya menambahkan.

Top scorer Piala Presiden 2018 tak ragu menyebut Dejan Lovren sebagai pemain besar dengan karier yang bagus pula.

Dia pun bersyukur bisa berteman dekat dengan profil nama besar lewat pertemuannya di sepak bola.

Ya, Lovren sukses merasakan dua final besar ajang sepak bola pada 2018 yakni final Piala Liga Champions 2018 bersama Liverpool dan final Piala Dunia bersama timnas Kroasia.

Sayang dua ajang tersebut tak berakhir bagus buat Lovren karena Liverpool takluk dari Real Madrid, sedangkan timnas Kroasia ditaklukkan timnas Prancis.

"Saya suka dia, karena dia adalah pemain bagus dengan karier hebat pula. Dia adalah pemain yang diidolakan banyak orang," tuturnya.

"Saya masih berkomunikasi dan ini adalah hal normal. Di sepak bola kami mendapat teman dan saudara untuk selamanya meski dengan segala perbedaaannya. Inilah keindahan sepak bola," ucapnya mengakhiri cerita.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136