Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO - Bungkam Manchester United, Fan PSG Kuasai Old Trafford

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Rabu, 13 Februari 2019 | 16:18 WIB
Pendukung Paris Saint-Germain (PSG) beraksi di Old Trafford, setelah tim kesayangannya menekuk Manchester United, 12 Februari 2019, dalam leg 1 babak 16 besar Liga Champions.
TWITTER.COM/THESUNFOOTBALL
Pendukung Paris Saint-Germain (PSG) beraksi di Old Trafford, setelah tim kesayangannya menekuk Manchester United, 12 Februari 2019, dalam leg 1 babak 16 besar Liga Champions.

BOLASPORT.COM - Pendukung Paris Saint-German (PSG) berpesta di Stadion Old Trafford setelah tim kesayangannya menekuk Manchester United dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions.

Rekor tanpa kalah Manchester United di semua ajang bersama pelatih karteker Ole Gunnar Solskjaer akhirnya terhenti di angka 11 setelah takluk pada laga ke-12, tepatnya dari Paris Saint-Germain, Selasa (12/2/2019).

Gawang Manchester United tak kuasa menahan dwigol PSG lesakan Presnel Kimpembe (53') dan Kylian Mbappe (60') dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Tak mampu membalas, Tim Setan Merah harus rela takluk 0-2.

Kendati tampil sebagai tuan rumah, sorak sorai dari para penghuni Old Trafford seakan tidak dapat mengangkat moral para pemain Manchester United sepanjang pertandingan berlangsung.

Lebih-lebih, setelah pemain andalan mereka, Paul Pogba, mendapatkan kartu kartu kuning kedua pada menit ke-89 sehingga terpaksa melewatkan laga berikutnya melawan PSG.

Baca Juga : Balotelli Ledek Kekalahan Manchester United dari PSG dengan 5 Kata

Hal ini akan membuat Man United harus bekerja ekstra kala ganti melawat ke markas PSG, Stadion Parc des Princes, dalam leg kedua yang dihelat pada 6 Maret mendatang.

Anak-anak asuh Ole Gunnar Solskjaer minimal harus menang tiga gol tanpa balas jika ingin menyegel tiket ke babak perempat final. 

Baca Juga : Plan D yang Berhasil Antarkan PSG Taklukkan Manchester United

Di sisi lain, kemenangan PSG juga menciptakan gemuruh keramaian di luar Stadion Old Trafford.

Dilansir BolaSport.com dari laman media Inggris, The Sun, adalah para suporter Les Parisiens yang melakukan pesta untuk merayakan kemenangan timnya atas Man United.

Dengan penjagaan dari staf keamanan stadion, para fan PSG bersorak-sorai menyanyikan yel-yel seolah-olah mereka menguasai Old Trafford.

Beberapa di antaranya ada pula yang menyalakan flare guna menyemarakkan suasana.

Mungkin, kemenangan PSG atas Man United menjadi sangat berarti bagi para penggemarnya.

Sebab, seperti dinukil dari catatan Transfermrkt, duel ini merupakan kemenangan perdana PSG atas Tim Setan Merah dalam persuaan pertama di semua ajang kompetitif.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : thesun.co.uk, transfermrkt.com
REKOMENDASI HARI INI

Asnawi Mangkualam Ungkap Pesaing Terberat Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Brighton
13
23
3
Man City
12
23
4
Chelsea
12
22
5
Arsenal
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Mallorca
15
24
6
Athletic Club
14
23
7
Osasuna
14
22
8
Girona
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X