BOLASPORT.COM - Agen Gelandang Benfica, Joao Felix, Pedro Cordeiro, mengklaim kliennya dapat memenangi Ballon d'Or di masa depan.
Joao Felix (19) merupakan komoditi panas yang sedang dibicarakan klub-klub besar Eropa.
Dilaporkan oleh Diario AS, raksasa Inggris, Manchester United, siap menggelontorkan dana sekitar 100 juta euro untuk mendatangkan pemain muda timnas Portugal itu di musim panas 2019.
Selain itu, Real Madrid dan Barcelona juga dikabarkan sedang mengintip peluang guna mendatangkan pemain yang dibandingkan dengan megabintang Cristiano Ronaldo ini.
Baca Juga : Paul Pogba Mengamuk setelah Dikartu Merah saat Man United Kalah dari PSG
Dalam wawancaranya dengan Record, dilansir BolaSport.com dari ESPN, agen Joao Felix, Pedro Cordeiro, mengatakan kliennya dapat meraih gelar Pemain Terbaik Dunia (Ballon d'Or) di masa depan.
"Joao Felix adalah salah satu talenta terbaik yang muncul dari generasi 1999," ujar Cordeiro.
"Ia memiliki segala yang dibutuhkan untuk menjadi pemain termahal sepanjang masa dalam sepak bola Portugal, bahkan kandidat untuk Ballon d'Or," tutur Cordeiro menambahkan.
Baca Juga : Man United Kalah atas PSG karena Kehilangan Lingard dan Martial
Joao Felix dikabarkan telah menandatangani kontrak baru bersama Benfica hingga 2023 dengan klausul pelepasan senilai 120 juta euro pada November.
Sementara itu, El Mundo Deportivo mengabarkan bahwa Benfica akan menambah kontrak mantan anggota tim muda FC Porto ini untuk menambah klausul pelepasannya menjadi 200 juta euro.
Baca Juga : Man United Ramaikan Perburuan Wonderkid Benfica Seharga 1,5 Triliun
Joao Felix telah mengemas 24 penampilan, sembilan gol dan lima assist untuk Benfica di semua ajang selama musim 2018-2019.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | ESPN, As, Mundo Deportivo |
Komentar