BOLASPORT.COM - Ujian Pelita Jaya Jakarta pada musim kompetisi IBL Pertamax 2018-2019 sepertinya masih belum berakhir.
Pasca-kehilangan pemain asing andalan mereka, Wayne Bradford, karena cedera, Pelita Jaya Jakarta kembali harus dihadapkan dengan cedera yang menghantam Andakara Prastawa Dhyaksa.
Sejauh ini, pelatih kepala Pelita Jaya Jakarta, Fictor Gideon Roring, belum bisa memastikan kehadiran pemainnya itu pada putaran play-off mendatang.
"Saya belum bisa memastikan bagaimana kondisi Pras (Prastawa) karena kami masih mencari second opinion," ucap Fictor pada konferensi pers.
"Yang pasti, Pras terkena PCI (Posterolateral Corner Injury) di lutut kanannya. Kemungkinan terburuknya, dia harus menepi dan istirahat sekitar 2-3 bulan," kata Fictor lagi.
Lebih lanjut, pelatih yang biasa disapa Ito itu mengatakan bahwa pihaknya akan berusaha mencari pendapat dari dokter lain.
Dia pun berharap Prastawa tidak perlu naik ke meja operasi untuk menyembuhkan cedera lututnya tersebut.
Selain kehilangan Prastawa, Pelita Jaya Jakarta sudah lebih dulu kehilangan Xaverius Prawiro dan yang terkini, Adhi Pratama.
Xaverius untuk sementara tidak bisa membela Pelita Jaya setelah dijatuhi sanksi dari liga.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar