Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man City Ingin Gaet Bintang Atletico Madrid Seharga Rp2,4 Triliun

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 17 Februari 2019 | 13:30 WIB
Pemain tengah Atletico Madrid, Saul Niguez, menjadi target transfer Manchester City guna menggantikan posisi Fernandinho.
twitter.com/City_Watch
Pemain tengah Atletico Madrid, Saul Niguez, menjadi target transfer Manchester City guna menggantikan posisi Fernandinho.

BOLASPORT.COM - Pemain tengah Atletico Madrid, Saul Niguez, menjadi target transfer Manchester City berikutnya guna gantikan posisi Fernandinho.

Manchester City dikabarkan mengincar gelandang internasional Spanyol milik Atletico Madrid, Saul Niguez.

Saul Niguez dipandang sebagai pengganti sempurna gelandang bertahan milik City, Fernandinho, yang mulai dimakan usia.

Pep Guardiola melihat kelemahan City musim ini memang terletak pada sektor gelandang bertahan dan Saul yang sudah dilirik sejak lama bisa menjadi solusi.

Saul dinilai memiliki kecerdasan dan teknik yang sama seperti Fernandinho untuk menjadi jenderal lini tengah bagi City.

Baca Juga : Ada Solskjaer di Balik Kekalahan Telak Chelsea dari Manchester City

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, kontrak Saul bersama Atletico Madrid akan berakhir 2 tahun lagi, tetapi ada klausul pelepasan sang pemain yang nilainya mencapai 130 juta pound (setara 2,4 triliun rupiah) jika ada klub yang menginginkan dirinya.

Meski City adalah klub yang bisa dibilang bergelimang uang, angka tersebut masih tetap dinilai terlalu tinggi.

Manchester City kemudian masih akan mencari kemungkinan untuk memboyong Saul ke Etihad Stadium dengan harga miring.

City pernah sukses berbisnis dengan Atletico sebelumnya saat membayar 35 juta pound untuk mendapatkan Sergio Aguero pada 2011.

Baca Juga : Konsisten, Pep Guardiola Yakin Man City Mampu Juara Musim Ini

Kebutuhan akan gelandang bertahan yang bisa mengisi posisi Fernandinho menjadi hal yang mendesak di akhir musim.

Kegagalan City mendatangkan Fred dan Jorginho musim ini membuat mereka mengalihkan target ke Saul Niguez.

Ditambah lagi dengan kegagalan tim asuhan Pep mendatangkan Frankie De Jong akibat kalah bersaing dengan Barcelona, Saul menjadi salah satu target yang tersisa di pasar transfer.

Baca Juga : Melihat Sejarah dan Pengalaman, David Silva Optimistis Man City Juara

Namun, Atletico Madrid dikabarkan tidak ingin kehilangan salah satu pemain bintangnya tersebut.

Saul telah memenangi Liga Eropa dua kali dengan Atletico Madrid, Copa del Rey, dan ikut bermain dalam kekalahan pada laga final Liga Champions 2016 dari Real Madrid.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Thoriq Az Zuhri Yunus
Sumber : mirror.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Eliano Reijnders Bangga Bela Timnas Indonesia, Nasihat Tijjani Sang Kakak Jadi Pendorong Semangat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X