BOLASPORT.COM - Penyerang AC Milan, Krzysztof Piatek, mengaku tak menduga kegemilangan performanya bagi I Rossoneri.
Krzysztof Piatek menjadi pembeda dalam kemenangan AC Milan atas Atalanta pada lanjutan Liga Italia pekan ke-24, Sabtu (16/2/2019).
Dua dari tiga gol AC Milan diborong Krzysztof Piatek pada menit ke-45'+1 dan 61' dalam lawatan yang berakhir dengan kemenangan 3-1 itu.
Penyerang asal Polandia itu pun mengaku senang dengan kontribusi yang ia berikan kepada AC Milan.
Baca Juga : Penampilan Apik AC Milan Tak Hanya karena Piatek dan Paqueta
"Saya senang dengan dua gol yang saya ciptakan hari ini, saya ingin terus melanjutkannya," ucap Krzysztof Piatek, dilansir BolaSport.com dari laman DAZN.
"Saya adalah seorang striker, jadi saya suka mencetak gol pada setiap pertandingan," tuturnya meneruskan.
Dwigol yang dicetak dalam laga Serie A kali ini membuat Piatek telah mencetak enam gol dari lima laga bareng AC Milan.
Baca Juga : Cetak 2 Gol Kemenangan AC Milan, Krzysztof Piatek Dipuji Sang Pelatih
Menanggapi hal itu, pemuda berusia 23 tahun tersebut mengaku tak mengira bisa menorehkan catatan gol luar biasa.
"Saya senantiasa percaya pada diri untuk bisa mencetak banyak gol, tetapi enam gol dalam lima laga adalah sesuatu yang tidak saya duga," kata Piatek menutup.
Adapun kemenangan ini membuat AC Milan kini kukuh di posisi empat besar klasemen Serie A dengan mengemas 42 angka.
Sementara bagi Piatek, dia kini menempel Cristiano Ronaldo di tabel top skor Serie A dengan raihan 17 gol. Adapun Ronaldo memimpin dengan torehan 19 gol.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | dazn.com |
Komentar