BOLASPORT.COM - Jerman masih tak terbendung dan berhasil melangkah ke partai final di European Mixed Team Championships 2019 seusai mengalahkan Rusia pada babak semifinal, Sabtu (16/2/2019).
Siasat dan pertunjukkan yang ditampilkan oleh tim Jerman di gelaran European Mixed Team Championships 2019 benar-benar menunjukkan hasil yang tak terduga.
Jerman berhasil menyegel medali perak yang berpeluang menjadi emas setelah mengandaskan Rusia pada babak semifinal pada Sabtu (16/2/2019).
Baca Juga : Cerita Valentino Rossi yang Sejak Kecil Ingin Jadi Supir Truk
Partai pertama dilalui oleh Jerman dengan cukup mudah. Ganda campuran Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich berhasil menundukkan Vladimir Ivanov/Ekaterina Bolotova 22-20, 21-10.
Pertandingan menjadi lebih seru ketika memasuki partai berikutnya, yakni tunggal putra dan diikuti tunggal putri.
Pada kedua sektor tersebut, kedua negara saling bersaing ketat untuk memperoleh poin.
Tunggal putra Jerman, Kai Schaefer, yang kemarin sukses menjegal Rajiv Ouseph (Inggris) masih kalah unggul dan pengalaman dibanding tunggal putra Rusia, Vladimir Malkov.
Schaefer yang berada di peringkat 104 dunia itu tak mampu melawan Malkov yang berperingkat 61 dunia. Schaefer kalah melalui rubber game dengan skor 13-21, 21-14, 16-21.
Baca Juga : Hasil IBL Pertamax - Stapac Tutup Seri Reguler dengan Kemenangan
Namun,.nasib Schaefer agaknya tak mau diikuti oleh Yvonne Li di partai tunggal putri.
Yvonne Li yang diatas kertas kalah peringkat dibanding Evgeniya Kosetkaya nyatanya mampu membungkam Kosetkaya, juga melalui rubber game 17-21, 21-16, 21-17 dan membuat Jerman unggul 2-1.
Sementara itu, pada partai keempat, kartu as Jerman, Mark Lamsfuss/Marvin Seidel kembali menorehkan hasil tak dinyana.
Lamsfuss/Seidel berhasil mengubah partai keempat menjadi partai pamungkas dengan kemenangannya melawan juara All England 2016, Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov dua game saja 21-14, 21-19.
"Perasaan yang luar biasa karena bisa mencapai babak final. Kami sangat senang hari ini mengalahkan Rusia dan kemarin mengalahkan Inggris," ujar Mark Lamsfuss dikutip dari Badmintoneurope.com.
Pasangan Lamsfuss, Marvin Seidel, turut menyatakan bahwa kepercayaan diri adalah kunci keberhasilan Jerman.
"Kami percaya pada diri kami sendiri. Ketika kami menunjukkan permainan terbaik kami, kami dapat mengalahkan tim manapun," ucap Seidel.
Partai final European Mixed Team Championships tahun ini (17/2/2019) akan menjadi partai ulangan edisi 2013. Jerman akan bertemu dengan unggulan teratas dan juara bertahan, Denmark.
Link Streaming Laga PS Tira Persikabo Kontra Persija Jakarta https://t.co/kSEzkQtIkF
— BolaSport.com (@BolaSportcom) February 17, 2019
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | badmintoneurope.com, BWF Tournament Software |
Komentar