BOLASPORT.COM - Plt Ketua Umum PSSI, Joko Driyono memenuhi panggilan tim Satgas Antimafia Bola, Senin (18/2/2019).
Joko Driyono datang memenuhi panggilan Satgas Antimafia Bola terkait kasus perusakan barang bukti pengaturan skor.
Bersama dua orang kuasa hukumnya Joko Driyono datang ke Ditreskrimum Polda Metro Jaya sekitar pukul 09.48.
BolaSport.com melansir dari Kompas.com, pria yang akrab disapa Jokdri itu saat datang memakai pakaian batik tak banyak memberikan pernyataan kepada awak media.
Baca Juga:
- Prediksi Susunan Pemain Persib Vs Arema - Ezechiel dan Supardi Absen, Singo Edan Kehilangan 3 Pemain
- Link Live Streaming Persib Bandung Vs Arema FC, Milomir Seslija Miliki Tren Positif
Jokdri hanya mengaku siap mengikuti proses pemeriksaan.
"Kami ikuti prosesnya saja," kata Jokdri singkat kepada awak media.
Sebelumnya, Satgas Antimafia Bola telah menetapkan Joko Driyono sebagai tersangka perusakan barang bukti kasus pengaturan skor pada Jumat (15/2/2019).
Joko Driyono diduga adalah dalang yang memerintah tiga tersangka, yakni Muhammad Mardani Mogot, Musmuliadi, dan Abdul Gofur untuk mencuri dan merusak barang bukti sebelum penyidik Satgas menggeledah kantor Komisi Disiplin PSSI, Januari lalu.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar