BOLASPORT.COM - Pemain asal Spanyol, Ander Herrera, siap memperpanjang kontrak selama tiga tahun bersama Manchester United.
Ander Herrera tampil mengesankan sejak Ole Gunnar Solskjaer menjadi pelatih interim Manchester United menggantikan Jose Mourinho pada Desember 2018.
Performa apik pun kembali ditunjukkannya kala membawa Manchester United mengalahkan Chelsea 2-0 dalam laga putaran ke-5 Piala FA, Rabu (19/2/2019.
Herrera mencetak satu gol pada menit ke-31 lewat sundulan yang meneruskan umpan silang dari Paul Pogba.
Baca Juga : VIDEO - Perlakuan Khusus Herrera untuk Alexis Sanchez yang Terpuruk
Konsistensi tersebut membuat masa depan Herrera di Manchester United yang seharusnya berakhir pada 30 Juni 2019 mulai menemukan titik terang.
Pemain berusia 29 tahun tersebut sebelumnya sempat dikabarkan akan meninggalkan Old Trafford pada akhir musim ini setelah negosiasi perpanjangan kontraknya berjalan lambat.
Kini, dilansir BolaSport.com dari The Sun, Herrera dikabarkan akan bertahan di Manchester United seiring dengan hasil positif dari perkembangan pembicaraan kontrak barunya.
Herrera dikabarkan akan menandatangani kontrak baru selama tiga tahun dengan gaji sebesar 100 ribu pound (sekitar 1,8 miliar) per pekan.
Baca Juga : VIDEO - Gol Herrera dan Pogba Antar Man United Depak Chelsea dari Piala FA
Seorang sumber dari Manchester United mengatakan bahwa Herrera siap bertahan di United kendati pembahasan kontrak barunya sempat berjalan lamban.
Menurut sang sumber, United telah meminta Herrera untuk bertahan dan tidak ingin ia pergi dengan status bebas transfer pada musim panas mendatang.
Baca Juga : Ander Herrera, Tukang Jagal Berdarah Dingin Andalan Solskjaer
Dengan diperpanjangnya kontrak Herrera, Manchester United masih memiliki pekerjaan rumah untuk memperpanjang kontrak dua pemain Spanyol lainnya, yaitu David de Gea dan Juan Mata.
De Gea dikabarkan sudah dekat dengan kontrak baru dengan gaji 350 ribu pound (Rp6,4 miliar) per pekan yang akan menjadikannya penjaga gawang dengan bayaran termahal di Liga Inggris.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Mirror |
Komentar