BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, menuturkan syarat suatu tim bisa menjuarai Liga Champions, jelang pertemuan timnya dengan Schalke 04.
Manchester City konsisten menjadi salah satu kontestan Liga Champions sejak musim 2011-2012.
Namun, pencapaian Manchester City mentok di semifinal, tepatnya pada musim 2015-2016 dalam arahan pelatih Manuel Pellegrini.
Kini dalam musim ketiga kepemimpinan pelatih Pep Guardiola, Manchester City tertantang untuk melaju lebih jauh di pentas Liga Champions.
Baca Juga : Sudah Akuisisi 6 Tim, Pemilik Manchester City Caplok Klub Liga China
Pep Guardiola meyakini bahwa musim ini The Citizens layak memiliki pencapaian yang lebih baik di Liga Champions.
Terutama, jika dibandingkan dari musim pertamanya melatih yang kala itu disingkirkan AS Monaco pada babak 16 besar.
Hal itu ia ungkapkan jelang laga pertama babak 16 besar antara Schalke 04 dan Man City yang dijadwalkan dihelat Kamis (21/2/2019) pukul 03.00 dini hari WIB di Veltins Arena, Gelsenkirchen.
"Saya percaya tim ini bisa melakukan hal yang lebih baik daripada musim pertama," tutur Guardiola, seperti dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Mancity.com |
Komentar