Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Djarum Superliga Badminton 2019 - Tommy Optimistis Lawan PB Djarum

By Nestri Yuniardi - Kamis, 21 Februari 2019 | 08:47 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra PB Jaya Raya Jakarta, Tommy Sugiarto, saat bertanding melawan Sony Dwi Kuncoro (Jatim United) di penyisihan grup B Djarum Superliga Badminton 2019, GOR Sabuga ITB, Bandung, Rabu (20/2/2019).
BADMINTON INDONESIA
Pebulu tangkis tunggal putra PB Jaya Raya Jakarta, Tommy Sugiarto, saat bertanding melawan Sony Dwi Kuncoro (Jatim United) di penyisihan grup B Djarum Superliga Badminton 2019, GOR Sabuga ITB, Bandung, Rabu (20/2/2019).

BOLASPORT.COM - Tunggal putra utama Jaya Raya Jakarta, Tommy Sugiarto, siap membawa timnya juarai klasemen grup B Djarum Superliga Badminton 2019.

Duel derbi antara tim putra PB Jaya Raya Jakarta dengan PB Djarum memang sudah ditunggu-tunggu oleh kalangan penggemar bulu tangkis tanah air.

Baca Juga : Jadwal Spain Masters 2019 - 6 Wakil Indonesia Siap Berlaga di Babak II

Apalagi, kedua tim tersebut memiliki pemain-pemain top papan atas yang sudah lalu lalang di kancah internasional.

Sebut saja seperti Tommy Sugiarto, Hendra Setiawan, Muhammad Rian Ardianto, Angga Pratama, dan 'anak baru' PB Jaya Raya Jakarta, Marcus Fernaldi Gideon.

Ya, Marcus memang awalnya bukan dari PB Jaya Raya Jakarta karena ia sebelumnya bernaung di PB Tangkas.

Sementara di PB Djarum, terdapat nama tenar seperti Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan, Ihsan Maulana Mustofa, Shesar Hiren Rhustavito, dan Berry Angriawan.

PB Jaya Raya Jakarta sendiri sementara ini telah memimpin klasemen Grup B, tepat berada di atas PB Djarum.

Kendati demikian, Tommy Sugiarto yang selalu berhasil menyumbang poin bagi PB Jaya Raya Jakarta itu mengaku waspada dan tetap optimistis timnya bisa kalahkan PB Djarum.

"PB Djarum adalah tim yang kuat tetapi saya yakin teman-teman di tim Jaya Raya akan memberikan yang terbaik," ungkap Tommy.

"Kami berharap bisa menjadi juara grup, InsyaAllah optimistis bisa mengalahkan PB Djarum besok (kamis, red)," imbuh pebulu tangkis peringkat 10 dunia itu.

Laga antara dua tim kuat itu akan berlangsung pada Kamis (21/2/2019) pukul 18.00 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Doddy Wiratama
Sumber : Badminton Indonesia.org
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions Asia - Ronaldo Cetak Gol Nomor 908, Al Nassr Balas Membantai Timnya Hernan Crespo

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X