BOLASPORT.COM - Mantan gelandang Juventus, Andrea Pirlo, melemparkan kritik tajam terhadap klub berjulukan Si Nyonya Besar tersebut usai kekalahan dari Atletico Madrid pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (20/2/2019).
Andrea Pirlo tidak terkesan dengan penampilan Juventus saat kalah 0-2 dari Atletico Madrid.
Di mata Pirlo, Juventus memperlihatkan sejumlah kekurangan pada laga tersebut.
"Saya melihat sebuah tim tanpa identitas permainan yang jelas atau keinginan kuat untuk menang," ujar Pirlo seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sport Italia.
Baca Juga : Kalahkan Juventus, Godin Dapat Penghormatan dari Suporter Inter Milan
"Anda harus bisa mengatasi tekanan dan memberikan segalanya jika ingin memenangi Liga Champions," tutur Pirlo menambahkan.
Pirlo merasa kecewa karena Juventus kurang tampil menyerang saat menghadapi Atletico Madrid.
Bagi Pirlo, Juventus saat itu justru terlihat nyaman dengan permainan cenderung bertahan yang mereka peragakan.
Baca Juga : Zinedine Zidane Sedang Menunggu Panggilan Kerja dari Juventus
Pirlo merasa Juventus seharusnya mati-matian mengejar peluang dan tidak hanya menunggu untuk mencetak gol.
Kini Juventus memiliki tugas lebih berat untuk mengejar keunggulan agregat dua gol milik Atletico Madrid.
Tidak ada pilihan selain menang dengan selisih tiga gol atau lebih jika Juventus tetap ingin melaju ke babak berikutnya.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | sport.sky.it |
Komentar