Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO - Selebrasi Macan Peneror Man United Bikin Anak Gawang Ketakutan

By Ahmad Tsalis - Jumat, 22 Februari 2019 | 20:00 WIB
Penyerang Al Hilal, Bafetimbi Gomis, melakukan selebrasi dengan berpolah seperti singa.
TWITTER.COM/KRAMPONLUPISAGO
Penyerang Al Hilal, Bafetimbi Gomis, melakukan selebrasi dengan berpolah seperti singa.

BOLASPORT.COM - Striker Al Hilal, Bafetimbi Gomis, menampilkan perayaan gol yang 'menyeramkan' dalam lanjutan Liga Arab Saudi melawan Al Ittihad.

Bafetimbi Gomis menjadi salah satu pahlawan dari kemenangan 2-0 Al Hilal atas Al Ittihad, dalam laga pekan ke-21 Liga Arab Saudi, Kamis (21/2/2019).

Pada pertandingan yang dihelat di kandang Al Ittihad, King Abdullah Sports City itu, Bafetimbi Gomis mencetak gol pertama Al Hilal pada menit ke-67.

Selepas mencetak gol, Bafetimbi Gomis melakukan selebrasi ciri khasnya, "panther walk", di samping gawang lawan.

Gomis merangkak seolah dirinya bak macan haus gol lalu menjulurkan tangannya.

Baca Juga : Liga Champions Asia, Cuma Sisa 2 Wakil Asia Tenggara di Fase Grup

Sementara itu, selebrasi gol dari Gomis tersebut justru membuat salah satu anak gawang ketakutan.

Bukannya senyum atau tertawa atas aksi lucu Gomis, wajah sang bocah berubah menjadi pucat sebelum kemudian berlari dari tempat duduknya.

Gomis yang merasa bersalah, akhirnya meminta maaf kepada si ballboy, memberikan jersey, serta memeluknya.

Sementara di akun Twitter-nya, Gomis menulis,"Setelah memenangi pertarungan dengan harimau, sang singa pulang ke kota: Riyadh."

Baca Juga : Eks Dirtek Timnas Indonesia Antarkan Pakhtakor Lolos ke Fase Grup LCA

Adapun selebrasi gol Bafetimbi Gomis tersebut menjadi viral tatkala dia masih membela Swansea City di Liga Inggris.

Dalam pertandingan di ajang Premier League, 30 Agustus 2015, Gomis menjadi pahlawan setelah gol keduanya memastikan kemenangan The Swans atas Manchester United dengan skor 2-1.

Setelah mencetak gol tersebut, eks pemain Lyon itu segera melakukan selebrasi merangkak bak predator yang kemudian menjadi ciri khasnya.

Adapun ini menjadi musim pertama bagi Gomis untuk berkompetisi di Liga Arab Saudi.

Striker berpostur 1,84 meter tersebut ditransfer Al Hilal dari Galatasaray pada musim ini dengan biaya 6 juta euro (sekitar Rp95,5 miliar).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : twitter.com
REKOMENDASI HARI INI

Ada Hokky Caraka, Shin Tae-yong Tidak Khawatir Dengan Absennya Rafael Struick di Fase Grup ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X