BOLASPORT.COM - Manajemen Semen Padang memutuskan untuk tidak melanjutkan kerja sama kontrak dengan striker asal Benua Eropa, Tristan Koskor.
Semen Padang memutuskan tidak meneruskan proses kontrak peminjaman penyerang timnas Estonia, Tristan Koskor.
Sejatinya, pemain berusia 23 tahun itu akan dipinjam oleh Semen Padang selama satu musim ke depan.
Namun, Tristan akhirnya sudah dipulangkan oleh manajemen Semen Padang ke negaranya pada Senin (25/2/2019).
Semen Padang mengucapkan terima kasih atas kerja keras Koskor selama latihan dan uji coba dalam dua minggu terakhir.
Baca Juga : Tengil, Marinus Wanewar Dipermainkan oleh Jurnalis di Piala AFF
Resmi, Ini Tiga Asisten Simon McMenemy untuk Timnas Indonesia https://t.co/MqE2deDf82
— BolaSport.com (@BolaSportcom) February 25, 2019
Tristan Koskor merupakan pemain milik klub Estonia, Meistriliiga Tammeka.
"Berdasarkan penilaian selama dua minggu terakhir, kami memutuskan batal meminjam Tristan Koskor. Dalam klausul prakontrak kemarin ada persyaratan khusus yang harus dilalui sebelum teken kontrak," ujar Win Bernadirno, Manajer Semen Padang, dikutip BolaSport.com dari situs resmi Liga 1, Senin (25/2/2019).
Manajemen dan tim pelatih Semen Padang sepakat bahwa tim membutuhkan pemain yang siap pakai dan tidak memerlukan waktu lama untuk adaptasi.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | liga-indonesia.id |
Komentar