Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Buru Gelar ke-100, Federer Sukses Lewati Hadangan Pertama di Dubai

By Nestri Yuniardi - Selasa, 26 Februari 2019 | 09:59 WIB
Roger Federer (Swiss) saat berlaga menghadapi Philipp Kohlschreiber (jerman) di babak pertama Dubai Tennis Championships 2019, Senin (25/2/2019).
twitter.com/BBCSport
Roger Federer (Swiss) saat berlaga menghadapi Philipp Kohlschreiber (jerman) di babak pertama Dubai Tennis Championships 2019, Senin (25/2/2019).

BOLASPORT.COM - Roger Federer berhasil melenggang ke babak kedua Dubai Tennis Championships 2019.

Berbekal ambisi memburu gelar ATP ke-100, Roger Federer berjuang melangkah ke babak kedua melalui rubber set untuk menghentikan laju petenis Jerman, Philipp Kohlschreiber.

Petenis asal Swiss tersebut memenangi laga dengan skor 6-4, 3-6, 6-1 dalam waktu satu jam 35 menit pada Senin (25/2/2019) malam.

Baca Juga: Kalah Tenang, Dan Evans Gagal Raih Gelar Pertama di Delray 2019

Ini merupakan pertandingan pertama Federer setelah terakhir kali bermain di Australia Open pada Januari 2019.

Dengan kemenangan tersebut, rekor pertemuan Federer dengan Kohlschreiber pun bertambah fantastis dengan keunggulan Federer 14-0.

Baca Juga: Pisah dengan Yonex, Greysia Polii Bakal Tampil Beda di German Open 2019

Pada laga di Dubai kali ini, juga menjadi laga pertama bagi Federer untuk bermain di lapangan tanah liat (clay surface).

Penampilan Federer di lapangan tanah liat terakhir terlihat pada turnamen Madrid Open 2016.

Selain berambisi memburu gelar ATP ke-100, Federer juga berniat mencetak rekor menyabet gelar Dubai Championships ke-8 sepanjang karier tenisnya.

Federer yang kini bertengger di peringkat tujuh dunia tersebut akan berjumpa dengan petenis Spanyol, Fernando Verdasco di babak kedua pada Rabu (27/2/2019).

Baca Juga: Tes Pramusim MotoGP 2019 - Konsisten! Maverick Vinales Kembali Jadi yang Tercepat

Rekor pertemuan antara Federer dengan Verdasco pun masih dimenangi oleh Federer.

Federer tercatat belum pernah kalah sekali pun dari Verdasco dengan keunggulan head to head 6-0.

Pertemuan mereka esok pun akan menjadi ajang reuni, dimana Federer dan Verdasco pernah berjumpa pada babak kedua Dubai Championships tahun 2015.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Estu Santoso
Sumber : BBC
REKOMENDASI HARI INI

Gregoria dkk Siap-siap, Pelatih Baru Malaysia Sasar Kenaikan Level Tunggal Putri Negeri Jiran

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136