BOLASPORT.COM - Bek kanan Chelsea, Cesar Azpilicueta, ikut terseret dalam pusaran konflik antara kiper utama Kepa Arrizabalaga dan pelatihnya, Maurizio Sarri.
Cesar Azpilicueta merupakan kapten saat Chelsea melawan Manchester City di final Piala Liga Inggris, laga yang menimbulkan perselisihan antara Kepa Arrizabalaga dan Maurizio Sarri.
Arrizabalaga saat itu menolak diganti oleh Sarri ketika babak perpanjangan waktu sudah akan berakhir.
Alhasil, Azpilicueta yang seharusnya menjadi pemimpin bagi rekan-rekannya juga dianggap ikut bertanggung jawab atas insiden tersebut.
Baca Juga : Trio MSN Bikin Anak Ajaib Belanda Jatuh Cinta dengan Barcelona
Mantan pemain Chelsea, Ruud Gullit, mengungkapkan bahwa Azpilicueta harusnya bisa berbuat sesuatu saat itu.
"Mungkin sebagai kapten, Azpilicueta bisa mendekati Arrizabalaga dan menyuruhnya keluar," ujar Gullit seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.
Azpilicueta saat itu memang memilih diam di posisi yang jauh dari Arrizabalaga.
Pemain yang justru mendekat ke arah Arrizabalaga adalah bek tengah Chelsea, David Luiz.
Baca Juga : Kepa Arrizabalaga yang Bermasalah, Sarri yang Akan Kena Getahnya
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | mirror.co.uk |
Komentar