Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSS Sleman Dituduh Lakukan Match Fixing, Hidayat Dituntut untuk Jujur

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Selasa, 26 Februari 2019 | 14:28 WIB
Hidayat (kanan) mengundurkan diri dari Eksekutif Komite (Exco) PSSI terkait isu pengaturan skor atau
MOCHAMAD HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM
Hidayat (kanan) mengundurkan diri dari Eksekutif Komite (Exco) PSSI terkait isu pengaturan skor atau

BOLASPORT.COM - Eks Manajer PSS Sleman, Sismantoro, geram dengan isu yang menyebut timnya melakukan praktik match fixing atau pengaturan skor di Liga 2 2018.

Saat dipanggil oleh Satgas Antimafia Bola beberapa waktu lalu, Sismantoro dipertemukan dengan mantan Exco PSSI, Hidayat, yang kini telah resmi menjadi tersangka pengaturan skor.

Baca Juga : Kedatangan Eks-Selangor FA ke PSS Sleman Ada Kaitannya dengan El Loco

Dalam pertemuan itu, Sismantoro mengaku tidak kenal dengan Hidayat, dan begitu pun sebaliknya.

Namun, Sismantoro kemudian menuntut supaya Hidayat mau jujur, siapa sosok yang mengatasnamakan PSS Sleman dan bermain pengaturan skor.

"Lillahitaala, selaku manajer, saya tidak pernah berhubungan dengan Hidayat, saya tidak kenal dia," katanya.

"Saya tidak mau ada orang yang mengatasnamakan PSS dan bermain. Ini harus dibuka, siapa yang menghubungi dia," kata Sismantoro dilansir BolaSport.com dari Tribun Jogja, Senin (25/2/2019).

Sismantoro tidak ingin PSS dikambinghitamkan mengenai kasus tersebut.

"Jadi, Hidayat harus jujur, orang Sleman itu siapa, harus jujur supaya terbuka. Saya tidak mau ya, PSS dikambinghitamkan," tambahnya.

Pada Jumat (21/2/2019) lalu, Satgas Antimafia Bola baru saja menetapkan Hidayat sebagai tersangka kasus pengaturan skor antara PSS kontra Madura FC di Liga 2 2018.

Hidayat ditetapkan sebagai tersangka karena mencoba melakukan suap kepada manajer Madura FC, Januar Herwanto, sebelum laga melawan PSS.

Baca Juga : Link Live Streaming Timnas U-22 Indonesia Vs Thailand, Momentum Kawinkan Gelar!

Hidayat menawarkan uang mencapai Rp 150 juta untuk Januar agar Madura FC mengalah dari PSS saat bermain kandang.

Oleh karena itu, Sismantoro ingin Hidayat berkata jujur dan membuka siapa sosok yang mencoba membuat Elang Jawa dicap buruk di mata masyarakat.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Tribunjogja.com
REKOMENDASI HARI INI

Terungkap Ini Permasalahan Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struick Batal Gabung ke Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Brighton
13
23
3
Man City
12
23
4
Chelsea
12
22
5
Arsenal
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Mallorca
15
24
6
Athletic Club
14
23
7
Osasuna
14
22
8
Girona
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X