BOLASPORT.COM - Everton pesta gol ke gawang Cardiff City pada laga Liga Inggris pekan ke-28 pada Selasa (26/2/2019) malam atau Rabu (27/2/2019) dini hari WIB.
Bertandang ke markas Cardiff City, Everton sukses meraih angka penuh dengan menyarangkan tiga gol tanpa dibalas satu gol pun oleh Cardiff City.
Gylfi Sigurdsson tampil gemilang dengan mengemas dua gol masing-masing pada menit 41' dan 66', sementara satu gol Everton lainnya dicetak oleh Dominic Calvert-Lewin pada menit 90'.
FULL-TIME Cardiff 0-3 Everton
Gylfi Sigurdsson scores twice and Dominic Calvert-Lewin adds another late on to secure the Toffees’ first win in four #CAREVE pic.twitter.com/31MpYL2MAc
— Premier League (@premierleague) 26 February 2019
Pada pertandingan lainnya, kejutan terjadi saat Huddersfield sukses menumbangkan tim papan tengah, Wolverhampton dengan skor 1-0.
Baca Juga : Cedera Tidak Serius, Firmino Masih Diragukan Tampil Lawan Watford
Gol kemenangan Huddersfied dicetak oleh Steve Mounie di menit-menit akhir pertandingan.
Kemenangan ini masih belum mengangkat posisi Huddersfield dari dasar klasemen Liga Inggris.
Sementara itu, Leicester City berhasil bangkit dari keterpurukan setelah akhir pekan lalu dihajar Crystal Palace.
Leicester City berhasil menang dengan skor tipis 2-1 atas Brighton.
Leicester mampu unggul cepat lewat Demarai Gray pada menit 10' dan Jamie Vardy memperbesar keunggulan pada menit 63' sedangkan Brighton memperkecil ketinggalan lewat Davy Propper di menit 66'.
FULL-TIME Leicester 2-1 Brighton
Brendan Rodgers watches his new side pick up three points thanks to goals from Demarai Gray and Jamie Vardy#LEIBHA pic.twitter.com/GXY6wpDpL8
— Premier League (@premierleague) 26 February 2019
Pada laga terakhir hari Selasa, Newcastle sukses meraih tiga poin di kandang berkat kemenangan 2-0 atas Burnley.
Baca Juga : BREAKING NEWS - Leicester City Tunjuk Brendan Rodgers sebagai Pelatih
Newcastle mampu unggul dua gol tanpa balas atas Burnley di babak pertama.
Gol-gol Newcastle dicetak oleh Fabian Schar pada menit 24' dan Sean Longstaff pada menit 38'
Hingga peluit panjang dibunyikan tidak ada lagi gol tercipta bagi kedua tim.
Rabu, 27 Februari 2019
- Cardiff City 0-3 Everton (Gylfi Sigurdsson 41', 66', Dominic Calvert-Lewin 90')
- Huddersfield Town 1-0 Wolverhampton Wanderers (Steve Mounie 90')
- Leicester City 2-1 Brighton & Hove Albion (Demarai Gray 10', Jamie Vardy 63'; Davy Propper 66')
- Newcastle United 2-0 Burnley (Fabian Schar 24', Sean Longstaff 38')
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar