BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, memiliki penilaian sendiri saat melihat rekan setimnya, yaitu Jorge Lorenzo, melaju.
Jorge Lorenzo mendapat posisi kelima di hari ketiga sesi tes pramusim MotoGP 2019 di Sirkuit Losail, Qatar, Senin (25/2/2019).
Lorenzo mencatat waktu lap tercepat 1 menit 54,653 detik, atau 0,040 detik lebih lambat daripada Marquez yang berada di tempat ketiga.
Pencapaian Jorge Lorenzo tersebut tak membuat Marc Marquez terlalu terkesan.
Menurut Marc Marquez, Jorge Lorenzo masih perlu beradaptasi lagi dengan motor Honda RC213V.
"Lorenzo memang mencatat waktu yang bagus, tetapi saya pikir hasil itu masih jauh dari yang diharapkan," kata Marquez yang dikutip BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.
"Dia masih perlu waktu untuk beradaptasi, karena ketika Anda berada di tim Honda, Anda harus tetap berada di depan," ujar Marquez menambahkan.
Lebih lanjut, pembalap berjulukan The Baby Alien itu juga mengaku sudah memiliki daftar pembalap yang dia waspadai.
Dari daftar tersebut, muncul nama pembalap tim satelit baru milik Yamaha, Petronas Yamaha SRT, yaitu Fabio Quartararo.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | tuttomotoriweb.com |
Komentar