BOLASPORT.COM - Chelsea menjamu Tottenham Hotspur di Stadion Stamford Bridge, pada lanjutan Liga Inggris pekan ke-28, Rabu (28/2/2019) atau Kamis dini hari WIB.
Tuan rumah sedang terluka usai gagal meraih torfi Piala Liga setelah kalah dalam drama adu penalti melawan Manchester City.
Kekalahan Chelsea juga diwarnai oleh aksi kontroversial Kepa Arrizabalaga yang menolak diganti oleh Maurizio Sarri.
Akibatnya, kini kiper 24 tahun asal Spanyol tersebut kehilangan tempat dalam starting XI Chelsea dalam laga ini.
Baca Juga : Maurizio Sarri Akui Tak Akan Membunuh Kepa Arrizabalaga
Posisinya digantikan oleh Willy Caballero. Selain itu, tak ada perubahan berarti dari skuat asuhan Maurizio Sarri.
Gonzalo Higuain tetap akan ditopang oleh Eden Hazard dan Pedro Rodriguez di lini serang
Sementara di kubu tim tamu, Spurs juga baru saja mengalami hasil buruk usai kalah 1-2 dari Burnley akhir pekan lalu.
We're here.#COYS pic.twitter.com/AXHUFPwN0t
— Tottenham Hotspur (@SpursOfficial) 27 February 2019
Baca Juga : Maurizio Sarri Akui Tak Akan Membunuh Kepa Arrizabalaga
Kembalinya Harry Kane adalah salah satu hal positif yang bisa dimanfaatkan Mauricio Pochettino dalam laga ini.
Kane bakal ditandemkan dengan Son Heung-min di lini depan. Mereka akan dibantu oleh Christian Eriksen dan Erik Lamela di belakangnya.
.@nglkante and @hazardeden10 working the #JuniorBlues crowd on the way in! #CHETOT pic.twitter.com/HOw9gBnPjF
— Chelsea FC (@ChelseaFC) 27 February 2019
Susunan Pemain
Chelsea (4-3-3): 13-Willy Caballero; 28-Cesar Azpilicueta, 2-Antonio Ruediger, 30-David Luiz, 3-Marcos Alonso; 5-Jorginho, 7-N'Golo Kante, 17-Mateo Kovacic; 11-Pedro Rodriguez, 10-Eden Hazard, 9-Gonzalo Higuain
Pelatih: Maurizio Sarri
Tottenham Hotspur (4-1-3-2): 1-Hugo Lloris; 4-Toby Alderweireld, 6-Davinson Sanchez, 33-Ben Davies, 2-Kieran Trippier; 17-Moussa Sissoko, 8-Harry Winks, 23-Christian Eriksen, 11-Erik Lamela; 7-Son Heung-min, 10-Harry Kane
Pelatih: Mauricio Pochettino
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar