Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Inggris - Manchester United Sukses Redam Crystal Palace

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 28 Februari 2019 | 05:32 WIB
Manchester United sukses mengalahkan tuan rumah Crystal Palace dengan meyakinkan lewat dua gol Lukaku dan 1 gol Ashley Young.
twitter.com/D_WarEagle
Manchester United sukses mengalahkan tuan rumah Crystal Palace dengan meyakinkan lewat dua gol Lukaku dan 1 gol Ashley Young.

BOLASPORT.COM - Manchester United sukes mengamankan tiga poin penuh di kandang Crystal Palace untuk terus menjaga asa lolos ke Liga Champions musim depan dengnan menang meyakinkan 3-1.

Gol-gol Manchester United dicetak oleh Romelu Lukaku (33',52') dan Ashley Young (83'), sementara Crystal Palace hanya mempu menceak satu gol lewat James Ward (66'). 

Crystal Palace langsung mencoba menguasai jalannya pertandingan.

Di menit ke-7, Michy Batshuayi nyaris membuka skor bagi Crystal Palace andai saja temabakannya tepat ke arah gawang.

Baca Juga : Manchester United Incar Gelandang Serang Produktif Sporting CP

Manchester United tidak tinggal diam.

Mendapat tendangan korner, Luke Shaw mengirim umpan lambung dengan kaki kirinya ke dalam kotak penalti, namun tendangan voli yang dilepaskan Romelu Lukaku masih terlalu tinggi.

Palace kembali memulai serangan dari tengah, di menit ke-11 McArthur yang lolos dari kawalan Mc Tominay melepaskan umpan tarik ke tiang dekat.

Namun, Townsend yang menyambut bola, gagal melepaskan tembakan akurat dan hanya menghasilkan tendangan gawang.

Pertandingan berjalan relatif seimbang untuk kedua tim.

Palace tampak berulang kali mencoba membongkar rapatnya barisan belakang Man United lewat serangan Zaha, Townsend, dan Batshuayi.

Keasyikan menyerang, gawang Palace justru harus kebobolan terlebih dahulu lewat serangan balik Man United di menit ke-33.

Berawal dari aksi individu Luke Shaw di menit ke-32, Lukaku sukses menuntaskan umpan Shaw menjadi gol dengan kaki kanannya.

Manchester United unggul 1-0.

Palace nyaris langsung menyamakan kedudukan lewat Schlupp menyambar umpan silang Townsend di menit ke-34.

Di menit ke-41, Kelly terpaksa mendapat kartu kuning dari wasit akibat melakukan tekel ke Alexis Sanchez.

Serangan-serangan Palace di menit-menit akhir pertandingan bahkan belum mampu membuka angka bagi mereka.

Hingga selesai babak pertama, Manchester United unggul 1-0.


Mengawali babak kedua, Manchester United langsung mengancam lewat sundulan Pogba di dalam kotak penalti pada menit ke-47.

Manchester United akhirnya unggul 2-0 atas Palace lima menit berselang.

Umpan sundulan di tiang jauh Palace dari Lindelof berhasil disambar oleh Lukaku.

Lukaku mencetak gol keduanya pada pertandingan hari ini.

Man United semakin rileks setelah mencetak gol keduanya. Tekanan kini justru berada di pihak Palace.

Palace sempat memperkecil ketinggalan menjadi 1-2 lewat Ward yang berlari menyambut umpan silang Schlupp di menit ke-68.

Setelah Palace berhasil membuka skor, pertandingan berjalan semakin intens. Kedua tim saling membalas serangan.

Manchester United mencoba melakukan pergantian pemain dengan memasukkan Eric Baily dan Marcus Rashford.

Man United akhirnya kembali unggul 3-1 di menit ke-83, lewat tembakan kaki kanan Ashley Young di dalam kotak penalti memanfaatkan umpan terobosan Paul Pogba.

Seusai gol Young tercipta, Manchester United menurunkan tempo pertandingan untuk mengulur waktu.

Di menit akhir pertandingan saat waktu injury time, Solskjaer memasukkan pemain debutan James Garner untuk menggantikan Fred.

Palace berpeluang menipiskan skor dari situasi set piece. Sayang, Benteke gagal meneruskan bola hasil sepak pojok rekan setimnya. Eks Liverpool itu kalah berduel melawan Smalling di kotak penalti.

Hingga peluit panjang dibunyikan, Manchester United unggul 3-1 atas Crystal Palace.

Hasil ini tetap membuat posisi Manchester United tidak beranjak dari posisi 5 di klasemen sementara.

Crystal Palace 1-3 Manchester United (James Ward 66'; Romelu Lukaku 33' 52', Ashley Young 83').

Susunan pemain:

Crystal Palace (4-3-3): 31-Vicente Guaita; 2-Joel Ward, 5-James Tomkins, 6-Scott Dann, 3-Patrick van Aanholt (Cheikhou Kouyate 83'); 18-James Mc Aarthur (Max Meyer 61'), 4-Luka Milivojevic, 15-Jeffrey Schlupp; 10-Andros Townsend, 23-Michy Batshuayi (Christian Benteke 79'), 11-Wilfried Zaha

Pelatih: Roy Hodgson

Manchester United (4-1-3-2): 1-David De Gea; 18-Ashley Young, 12-Chris Smalling, 2-Victor Lindelof, 23-Luke Shaw; 39-Scott McTominay; 17-Fred (James Garner 90'), 20-Diogo Dalot (Eric Baily 77'); 6-Paul Pogba; 7-Alexis Sanchez (Marcus Rashford 77'), 9-Romelu Lukaku

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer

Wasit: Martin Atkinson

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Amorim Bongkar Isi WhatsApp Mourinho Jelang Laga Debut di Man United

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X