BOLASPORT.COM - Persib Bandung akan menjadi tuan rumah Grup A Piala Presiden, laga pertama melawan Tira Persikabo. Laga tersebut dapat disaksikan live di Indosiar atau live streaming.
Persib Bandung akan melawan Tira Persikabo di partai pembuka Piala Presiden 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (2/3/2019).
Pelatih Persib Bandung, Miljan Radovic akan menyuguhkan permainan terbaik untuk menghibur bobotoh yang akan memadati stadion.
"Pertandingan di Piala Indonesia saya sangat optimistis, karena pemain selalu kerja keras dan tunjukan kerja bagus setiap hari. Saya pikir, tim ini sangat siap untuk bermain di Piala Presiden besok," kata Radovic, dikutip BolaSport.com dari laman Persib.
Meskipun bermain di hadapan bobotoh di kandang sendiri, Persib akan mewaspadai kekuatan Tira Persikabo.
Baca Juga:
- Rumor Transfer Persib - 5 Pemain di Pusaran Maung Bandung
- Berita Ezra Walian - RKC Waalwijk Tanpa Kemenangan di 3 Laga Terakhir
"Ya, kami selalu waspada dan respek semua lawan termasuk dengan Tira. Memang saya rasa sulit untuk mengalahkan Tira. Tapi, saya katakan tim ini sangat siap dan bisa lihat nanti di lapangan," ujar Radovic.
Sementara itu di kubu lawan, Tira Persikabo siap meladeni permainan Persib.
Asisten pelatih Mifrahudin Mukson pun menyatakan Tira Persikabo juga akan memberikan penampilan terbaik demi hasil sempurna.
"Kami tim masih baru. Karakter tim di Grup A ini adalah tim-tim besar, ada Persib dan Persebaya (Surabaya). Kita tahu Persib adalah tim yang pernah juara turnamen ini. Kami berusaha menyiapkan semua pemain yang dibawa ke Bandung untuk melawan Persib besok," ujar Mifrahudin.
Karena hal itu, Tira Persikabo bertekad tak ingin menjadi pelengkap di Piala Presiden edisi keempat ini.
"Kami memang gagal di Piala Indonesia, tapi head coach (Rahmad Darmawan) sudah merancang program yang disiapkan untuk pre-season di Grup A ini," ujar Mifrahudin.
Live Stremaing Persib Vs Tira Persikabo Grup A Piala Presiden 2019:
View this post on InstagramTimnas U-22 Indonesia masih memiliki target untuk tahun ini. #timnasindonesia #timnas #timnasu22
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport. com |
Komentar