BOLASPORT.COM - Manchester United tertinggal 0-1 dari Southampton pada babak pertama laga pekan ke-29 Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Sabtu (2/3/2019).
Dikutip BolaSport.com dari situs resmi Premier League, Manchester United sebenarnya tampil lebih mendominasi.
The Red Devils memimpin penguasaan bola dengan 60,1 persen.
Baca Juga : Cetak Gol Debut, Gelandang 18 Tahun AC Milan Merasa seperti Lionel Messi
Dari segi peluang, Manchester United mempunyai 6 yang 2 di antaranya mengarah tepat sasaran.
Adapun Southampton memiliki 3 kesempatan, di mana 2 menuju ke gawang.
Mengambil inisiatif serangan sejak awal pertandingan, Manchester United langsung menebar ancaman pada menit ketiga.
Menggiring bola di kotak penalti Southampton, Romelu Lukaku dengan mantap melepaskan tendangan kaki kiri.
Namun, kiper Southampton, Angus Gunn, masih mampu menepis sepakan Lukaku sehingga bola melebar tipis di sisi kiri gawang Southampton.
Baca Juga : Lionel Messi Kelelahan Melawan Real Madrid
Keasyikan menyerang, Man United justru kebobolan pada menit ke-26.
Menerima operan dari Charlie Austin, Yan Valery dengan mantap menghunjamkan tembakan maut kaki kanan dari jarak jauh.
Bek 20 tahun ini untuk pertama kalinya membukukan gol bagi Southampton.
Baca Juga : Twitter Barcelona Jual Kostum Lionel Messi dengan Sindir Luka Modric
Laju bola yang deras membuat kiper Man United, David de Gea, menepis si kulit bulat ke dalam gawangnya.
Skor 1-0 untuk Southampton bertahan sampai turun minum.
Manchester United 0-1 Southampton (Yan Valery 26')
Susunan pemain Manchester United dan Southampton:
Manchester United (4-3-3): 1-David de Gea; 18-Ashley Young, 12-Chris Smalling, 2-Victor Lindelof, 23-Luke Shaw; 6-Paul Pogba, 15-Andreas Pereira, 39-Scott McTominay; 7-Alexis Sanchez, 9-Romelu Lukaku, 10-Marcus Rashford
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer
Southampton (3-5-2): 28-Angus Gunn; 3-Maya Yoshida, 4-Jannik Vestergaard, 35-Jan Bednarek; 21-Ryan Bertrand, 43-Yan Valery, 14-Oriol Romeu, 23-Pierre-Emile Hojbjerg, 16-James Ward-Prowse; 22-Nathan Redmond, 10-Charlie Austin
Pelatih: Ralph Hasenhuttl
Wasit: Stuart Attwell
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Premierleague.com |
Komentar