Kekalahan 1-2 dari Manchester City pada pekan ke-21, 3 Januari 2019, menjadi awal penurunan performa Liverpool.
Hasil itu merupakan kekalahan pertama Liverpool di Liga Inggris musim ini.
Termasuk hasil tersebut, Liverpool hanya menang 4 kali, imbang 4 kali, dan kalah sekali dalam 9 pertandingan sejak Januari.
Egy Maulana Vikri dan Saddil Ramdani Dipastikan Gabung Timnas U-22 Indonesia #BanggaSepakBolaKita https://t.co/iiKZdK1QvK
— SuperBall.id (@tribunSUPERBALL) March 3, 2019
Mohamed Salah dkk. hanya mendapatkan 16 poin dalam 9 laga atau rata-rata 1,78 poin per pertandingan, merosot jauh dari 2,7 poin per partai selama 2018.
Raihan rata-rata 1,78 poin per partai jelas bukan performa sebuah tim calon juara.
Jika ditranslasikan ke klasemen Liga Inggris saat ini, catatan 1,78 poin per partai menempatkan Liverpool di peringkat 7 klasemen!
Mereka berada di antara Chelsea (2 poin per partai) dan Wolverhampton Wanderers (1,48).
Baca Juga : Sadio Mane, Sang Pembuka Jalan Liverpool dalam 5 Laga Terakhir
Sebagai perbandingan, Manchester City mampu menjaga performa dengan lebih baik, bahkan meningkat sejak pergantian tahun.
Sampai akhir 2018, The Citizens hanya mengoleksi 2,35 poin per pertandingan.
Sejak mengalahkan Liverpool 2-1 pada 3 Januari 2019, Manchester City sekarang berada di rasio 2,67 poin per laga.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport. com |
Komentar