Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persela Buat Catatan Apik di Piala Presiden Setelah Kalahkan Persita

By Irfa Ulwan - Senin, 4 Maret 2019 | 19:15 WIB
Pemain Persela, Malik Risaldi, merayakan golnya ke gawang Persita pada partai Grup E Piala Presiden 2019 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Senin (4/3/2019).
INSTAGRAM PERSELA
Pemain Persela, Malik Risaldi, merayakan golnya ke gawang Persita pada partai Grup E Piala Presiden 2019 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Senin (4/3/2019).

BOLASPORT.COM - Persela Lamongan meraih kemenangan dengan skor 2-0 atas Persita Tangerang di laga perdana Gruip E Piala Presiden 2019. Ternyata, ada catatan apik di balik hasil positif tersebut.

Hasil laga kontra Persita itu tercatat sebagai cleansheet pertama Persela di ajang Piala Presiden.

Sebab, dalam tiga gelaran Piala Presiden sebelumnya, Persela selalu kebobolan dalam setiap pertandingan yang mereka lakoni.

Laga Persita versus Persela sendiri digelar di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang pada Senin (4/3/2019).

Baca Juga : Piala Presiden 2019 - Kehilangan Kiper, Persita Tumbang dari Persela 

Catatan Persela di tiga Piala Presiden sebelumnya terbilang cukup buruk.

Tim yang dijuluki Laskar Joko Tingkir itu tak pernah sekalipun lolos dari fase grup.

Soal kebobolan, uniknya, mereka selalu kemasukan empat kali sepanjang babak penyisihan di tiga gelaran sebelumnya.

Pada Piala Presiden 2015, misalnya, mereka kebobola empat kali dan hanya bisa memasukkan dua bola.

Baca Juga : Piala Presiden 2019 - Keperkasaan Kiper Persita Paksa Persela Akhiri Babak Pertama dengan Skor Kacamata

Tergabung satu grup dengan Arema Cronus, Sriwijaya FC, dan PSGC Ciamis, mereka cuma bisa meraih dua hasil imbang tanpa kemenangan sama sekali.

Hasil pertandingan kontra Arema dan PSGC sama-sama imbang dengan skor 1-1.

Sementara itu, mereka takluk 0-2 dari tuan rumah Sriwijaya FC.

Agresivitas dan solidnya pertahanan Persela di Piala Presiden 2017 sama persis seperti pada turnamen sebelumnya.

Baca Juga : Piala Presiden 2019 - Tiada Lagi Persija Jakarta di Benak Renan Silva

Klub kebanggaan masyarakat Lamongan ini juga kebobolan empat berbanding dua gol memasukkan.

Bedanya, mereka menelan kekalahan dua kali dan meraih sekali kemenangan.

Mereka tergabung dalam satu grup yang berisikan Persib Bandung, PSM Makassar. dan Persib Balikpapan.

Pada pertandingan perdana mereka takluk 0-1 dari Persiba, menang 2-1 atas PSM, dan kalah 0-2 di tangan tuan rumah Maung Bandung.

Baca Juga : Jadwal Grup E Piala Presiden 2019 - Persita Jadi Minoritas di Malang

Di Piala Presiden 2018, mereka mengalami peningkatan soal agresivitas gol.

Kali ini Persela berhasil mencetak tiga gol dari tiga laga yang dilakoninya.

Persela hanya kalah dari PSIS Semarang dengan skor tipis 1-0.

Dua pertandingan sisanya berakhir imbang dengan skor 2-2 dan 1-1, masing-masing melawan Arema FC dan Bhayangkara FC.

Pada Piala Presiden tahun ini, Persela masih berpeluang membuat catatan-catatan apik selanjutnya.

Pasalnya, mereka masih memiliki dua laga sisa di babak penyisihan Grup E Piala Presiden 2019.

Selanjutnya, Persela akan bersua dengan tuan rumah Arema FC pada Sabtu (9/3/2019).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : Labbola
REKOMENDASI HARI INI

Jadi Lawan Timnas Indonesia, Striker Vietnam Sesumbar Mudah untuk Capai Final ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X