BOLASPORT.COM - Pemain beraroma lokal mendominasi daftar top scorer sementara Piala Presiden 2019 yang terdiri atas lima pemain dengan koleksi 2 gol.
Sebanyak 8 pertandingan telah mentas pada hari laga pertama Piala Presiden 2019 yang melahirkan total 31 gol.
Bisa dibilang matchday 1 turnamen pramusim ini memunculkan efek distribusi gol yang merata.
Hal itu dibuktikan oleh munculnya 26 pemain yang mencatatkan nama di papan skor.
Baru lima di antaranya yang mencetak dua gol lewat ukiran brace buat klub masing-masing di laga pertama.
Kalau diklasifikasikan, tiga di antaranya bercita rasa lokal, yaitu Dedik Setiawan (Arema FC) dan Novri Setiawan (Persija), plus pemain naturalisasi, Osas Saha (Tira Persikabo).
Baca Juga : Piala Presiden 2019 - Pesta 5 Gol, Persija Raih Tripoin Pertama
Dua sisanya merupakan bomber impor Amido Balde asal Guinea-Bissau (Persebaya) dan Melvin Platje dari Belanda (Bali United).
Osas Saha, pemain naturalisasi asal Nigeria, paling awal menapaki tangga daftar top scorer berkat dua gol yang membawa Tira Persikabo menekuk Persib Bandung 2-1 pada laga pembuka turnamen (2/3/2019).
Selang beberapa jam kemudian, Amido Balde melanjutkan kemonceran bersama Persebaya dengan mencetak dua dari tiga gol timnya ke gawang Perseru hingga menang 3-2.
Sehari berikutnya, Melvin Platje mencetak brace saat Bali United menumbangkan Mitra Kukar 3-0.
Baca Juga : Klasemen Grup D Piala Presiden 2019 - Menang Telak, Persija Nangkring di Puncak
Senin (4/3/2019), Dedik Setiawan menjadi aktor kebangkitan Arema FC membalikkan keadaan 0-2 menjadi 3-2 saat bersua Barito Putera dengan sumbangan dua golnya.
Teranyar, pemain bernama belakang Setiawan yang lain, Novri, mengukir dua dari lima gol Persija saat mengempaskan Borneo FC 5-0, Selasa (5/3/2019).
Melihat tren tiada hari tanpa brace, akankah ada lagi pemain yang mengukir dua gol dalam matchday 1 pada Rabu (6/3/2019) ini?
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar