BOLASPORT.COM - Pelatih FC Barcelona, Ernesto Valverde, waspada agar timnya tidak mengalami keterpurukan di Liga Champions seperti Real Madrid dan Paris Saint-Germain.
Ernesto Valverde iba dengan penampilan Real Madrid yang akhir-akhir ini mengalami penurunan.
Hanya saja, Ernesto Valverde memilih tidak memberikan komentar atas kejatuhan yang dihadapi Real Madrid.
Baca Juga : Laga Barcelona Versus Lyon Dapat Alarm Bahaya dari Kepolisian
"Kami mengikutinya dari kejauhan dengan segala rasa hormat," tutur Ernesto Valverde, seperti dilansir BolaSport.com dari laman Marca.
"Kami tahu bagaimana yang terjadi pada sepak bola dan semua hal dapat berubah hanya dalam waktu sepekan.
"Tiada yang bisa kami katakan tentang krisis yang dialami Real Madrid," ucap pelatih 55 tahun itu menyambung.
Madrid dinilai mengalami krisis, terutama, seusai langkahnya di Liga Champions dihentikan Ajax Amsterdam pada babak 16 besar.
Meski mampu menang 2-1 pada leg kedua, El Real dibabat Ajax 4-1 dalam laga leg kedua di Stadion Santiago Bernabeu, Selasa (5/3/2019) lalu.
Nasib serupa juga dialami Paris Saint-Germain (PSG).
Menggenggam kemenangan tandang 2-0 atas Manchester United pada leg pertama, Les Parisien tersingkir setelah secara dramatis kalah 3-1 pada leg kedua.
Tak ingin bernasib seperti Real Madrid dan PSG, Valverde ingin Barcelona senantiasa waspada.
Baca Juga : Lionel Messi Kembali ke Timnas Argentina Setelah Sempat Ngambek
"Ketika Anda tersingkir di Liga Champions setelah difavoritkan dari hasil leg pertama, hal itu menunjukkan betapa sulitnya ajang ini," ujar Valverde
"Fenomena itu seperti yang sudah dialami Real Madrid dan PSG.
"Sulit untuk mendapatkan kemenangan, kami harus hati-hati karena tiada tim mana pun yang aman," tutur pria 55 tahun itu lagi.
Barcelona akan menghadapi Olympique Lyon pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Rabu (13/3/2019) atau Kamis mulai pukul 03.00 dini hari WIB.
Dalam partai yang digelar di Stadion Camp Nou tersebut, El Barca harus menang dengan minimal memiliki selisih satu gol karena pada pertemuan pertama mereka ditahan 0-0.
View this post on InstagramSabar Mbappe, musim depan masih bisa kok.... . #mbappe #psg #fcbarcelona
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Marca.com |
Komentar