BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Jepang, Kento Momota, berhasil memijak babak final All England Open 2019 yang digelar di Arena Birmingham, Birmingham, Inggris, 6-10 Maret.
Tiket menuju partai puncak digenggam Kento Momota seusai menundukkan wakil Hong Kong, Ng Ka Long Angus, 21-19, 21-11, pada laga semifinal, Sabtu (9/3/2019).
Dengan hasil ini, tim bulu tangkis Jepang untuk sementara sudah meloloskan dua wakil ke final.
Sebelumnya, pasangan ganda putri Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara dan duet ganda campuran Yuta Watanabe/Arisa Higashino sudah lebih dulu menembus final All England Open 2019.
Jalannya pertandingan
Kento Momota membuka gim kesatu dengan memetik poin terlebih dulu atas Ng Ka Long Angus.
Namun, keadaan kemudian berubah setelah Ng mampu meraih empat poin beruntun untuk unggul 6-2.
Keunggulan Ng ini berlanjut hingga kedudukan 8-5, 9-6, dan 11-7.
Selepas jeda, Momota berhasil menemukan kembali irama permainannya dengan mendulang tiga poin beruntun.
Tambahan poin ini cukup untuk memangkas selisih skor dengan Ng menjadi hanya 11-12.
Baca Juga : All England Open 2019 - Capai Final Lagi, Ini Kata Ahsan/Hendra
Kedua pemain kemudian bergantian mencetak poin untuk imbang dalam kedudukan 13-13 sampai 19-19.
Akan tetapi, dua poin beruntun yang diraih Momota berikutnya memastikan gim kesatu jadi milik dia.
Unggul satu gim memudahkan perjuangan Momota dalam menjalani gim kedua.
Setelah imbang dalam kedudukan 1-1 dan 2-2, Momota langsung memegang kendali permainan dan memimpin skor 7-2, 9-3, dan 11-5.
Baca Juga : Hasil All England Open 2019 - Atasi Yamaguchi, Tai Tzu Ying ke Final
Pada paruh akhir gim kedua, tak banyak yang bisa dilakukan Ng untuk menahan laju serangan Momota.
Meski masih bisa menambah enam poin lagi, hal itu tidak berarti banyak.
Kento Momota pun menyudahi perlawanan Ng Ka Long Angus dengan margin 10 poin.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Tournament Software |
Komentar